Keluar Hotel Pria Lompat ke Sungai, Pengendara Panik Lihat Ini di Tangannya
menurut Kasat Reskrim Polres Bogor, AKP Bimantoro Kurniawan, perkelahian itu terjadi di dalam Hotel M-One, Sukaraja, Kabupaten Bogor.

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Damanhuri
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CIBINONG -- Keluar dari tempat hiburan malam (THM) di Jalan Raya Jakarta-Bogor, Cibinong, Kabupaten Bogor, seorang pria langsung menuju sungai untuk lakukan ini.
Insiden yang terjadi pada Jumat (17/2/2017) dini hari tadi menjadi pusat perhatian pengendara.
Betapa tidak, Lina (21) merasa kaget sekaligus bingung saat ada seorang pria yang lari di depan kendaraannya.
"Kaget banget pas depan motor saya orang itu lari dikejar satpam sambil membawa senjata api," kata Ina kepada TribunnewsBogor.com.
Menurut wanita tersebut, lelaki yang itu menyeberang jalan sambil berlari menuju sungai.
"Orang itu lompat ke sungai. Kalau kata warga yang saya tanya sih katanya berkelahi. Engga tau deh terus gimana, soalnya saya langsung jalan lagi," tambahnya saat dikonfirmasi TribunnewsBogor.com via telepon.

Sedangkan menurut Kasat Reskrim Polres Bogor, AKP Bimantoro Kurniawan, perkelahian itu terjadi di dalam Hotel M-One, Sukaraja, Kabupaten Bogor.
Namun, sambungnya, saat akan dipisahkan ketika berkelahi pria itu malah mengeluarkan sejata api jenis air softgun.
Menurut Bimantoro, pihaknya masih memeriksa pelaku dan mencari keterangan saksi yang berada dilokasi kejadian.
"Sekarang pelakunya masih dirawat dirumah sakit, dia memang sempat lompat kesungai semalam sambil bawa air softgun itu," kata dia.
-------------------
Ikuti Berita Terkini Bogor !
Like Fanpage: TRIBUNnewsBogor.com
Follow Twitter: @TRIBUNnewsBogor
Instagram: @tribunbogor
-
Sebelum Dikabarkan Kena OTT KPK, Begini Kondisi Bupati Bandung Barat
-
Tak Kunjung Minta Maaf, Wanita yang Tampar Petugas SPBU Dilaporkan Polisi
-
Volume Sampah Kota Bogor Naik 2 Persen, Kebanyakan Dari Rumah Tangga
-
Taman Sempur Kota Bogor Termasuk KTR, Aktivitas Merokok Akan Dibatasi
-
Tahun Ini Pendestrian Jalan Ahmad Yani Kota Bogor Akan Dibiarkan Rusak