Piala Dunia 2018
Gagal Ulang Kejayaan Saat Lawan Spanyol, Rusia Kena Kutukan Drama Adu Penalti
Sebelum Rusia, 3 negara lebih dulu terkena kutukan yaitu Spanyol, Denmark dan Colombia di babak 16 besar.

TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Rusia menjadi negara keempat di Piala Dunia 2018 yang gugur dalam babak adu penalti, setelah mendapat giliran pertama menendang dalam laga kontra Kroasia di di Fisht Arena, Sochi, pada Sabtu (7/7/2018).
Rusia terpaksa harus mengakhiri perjalanannya di Piala Dunia 2018, usai kalah 3-4 dari Kroasia di babak adu penalti.
Sebelumnya kedua tim bermain imbang 2-2 sampai babak tambahan selesai.
Dua gol Kroasia datang dari Andrej Kramaric dan Domagoj Vida, sedangkan Rusia mengukir skor lewat Denis Cheryshev serta Mario Fernandes.
• Momen Langka, Semifinal Piala Dunia 2018 Berasa Piala Eropa, Tak Sisakan Wakil Amerika Selatan
• Raih Poin Sempurna Lolos Semifinal, Indonesia U-19 Disorot Media Asing Usai Kalahkan Vietnam
Kekalahan Rusia semakin menguatkan sebuah kutukan yang sejauh ini menghampiri tim-tim yang kebagian menendang pertama saat babak adu penalti di fase gugur.
Dilansir BolaSport.com dari Four Four Tweet, Rusia menjadi negara keempat sejauh ini yang gugur di Piala Dunia 2018, jika mereka mendapat giliran menendang pertama kali dalam babak adu penalti.
Sebelum Rusia, 3 negara lebih dulu terkena kutukan yaitu Spanyol, Denmark dan Colombia di babak 16 besar.
Spanyol harus kalah dengan skor 3-4 dari Rusia melalui babak adu penalti.
Algojo pertama dalam laga ini adalah Andres Iniesta.
Iniesta berhasil menyarangkan bolanya ke gawang Rusia.

• Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2018, Perancis Vs Belgia
• Petuah Jaja Miharja Kepada Pasangan Cabup Ade Yasin-Iwan Setiawan, Awas Kalau Boong Kualat
-
Kylian Mbappe Sumbangkan Gajinya Selama Piala Dunia Untuk Amal
-
Paul Pogba Cetak Gol Bersejarah di Final Piala Dunia 2018
-
Video Highligts Cuplikan Gol Final Piala Dunia 2018 Perancis Vs Kroasia
-
Kroasia Kalah Dari Perancis, Luka Modric Tetap Bangga Jadi Pemain Terbaik di Piala Dunia 2018
-
Taklukan Kroasia Dengan Skor 4-2, Prancis Torehkan Juara Dunia yang Kedua Kalinya Tahun Ini