Lion Air JT610 Jatuh
Warga Bojonggede Bogor Jadi Korban Pesawat Lion Air JT610 - Keluarga Gelar Doa Bersama
Mulai dari ustaz setempat hingga sejumlah tetangga, rekannya berdatangan ke rumah Arif untuk berdoa bersama.
Penulis: Naufal Fauzy | Editor: Ardhi Sanjaya
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOJONGGEDE - Keluarga Arif Yustian (20) bersama para tetangganya menggelar do'a bersama di rumahnya di Kampung Kelapa, RT 05/19, Desa Rawa Panjang, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Senin (29/10/2018).
Arif dikabarkan menjadi salah satu penumpang pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Karawang dalam tugas dari perusahaan tempat ia bekerja di PT Sky Pasific Laboratorium Indonesia.
Mulai dari ustaz setempat hingga sejumlah tetangga, rekannya berdatangan ke rumah Arif untuk berdoa bersama.
Sedangkan ayah Arif, Sarioso (54) diajak oleh pihak perusahaan tempat Arif bekerja ke Jakarta untuk mendapatkan kabar lebih lanjut.
Salah perwakilan dari PT Sky Pasific Laboratorium Indonesia, Maman, mengatakan bahwa Arif merupakan satu dari 3 karyawan yang diberangkatkan menggunakan pesawat JT 610 tadi pagi.
"Kita akan berkumpul (di Jakarta) agar bisa mendapat informasi lebih cepat dan lebih jelas juga informasinya, biar gak simpang siur," kata Maman kepada TribunnewsBogor.com, Senin (29/10/2018).
Sampai jelang petang, rumah Arif ramai didatangi warga yang hendak berdoa bersama.
