Ikan Melimpah, Situ Cibinong Bogor Jadi Spot Favorit Pemancing
Tak hanya pemancing, warga lain yang datang untuk sekedar bersantai pun kerap datang sambil menikmati semilir angin.
Penulis: Tsaniyah Faidah | Editor: Ardhi Sanjaya
Laporan Wartawan Tribunnewsbogor.com, Tsaniyah Faidah
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CIBINONG - Bagi para pecinta mancing, Situ Cibinong di Kabupaten Bogor mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat.
Pasalnya, tempat ini sering didatangi oleh para pemancing yang gemar hunting ke alam liar karena dianggap menghasilkan banyak ikan.
Seperti pantauan Tribunnewsbogor.com pada Rabu (12/6/2019) pagi, di pinggiran situ nampak sejumlah orang sedang asyik memancing.
Ada pula beberapa orang lainnya yang tengah duduk santai di warung tak jauh dari situ.
Salah seorang pemancing dari Kota Bogor, Nurdin Surdin (35) bercerita, dulunya situ ini merupakan hamparan sawah dan empang.
Kemudian sekitar tahun 80-an dialihfungsikan menjadi sebuah bendungan.
"Dan ikan-ikan yang ada di dalamnya boleh dipancing secara bebas. Asal tidak boleh menggunakan jala," tuturnya.
Menurut Nurdin, situ yang memiliki kedalaman sekitar 4 meter tersebut selalu ramai dikunjungi setiap harinya.
Bahkan saat siang hari dimana matahari tengah berada di atas kepala, pun saat malam hari.
Tak hanya pemancing, warga lain yang datang untuk sekedar bersantai pun kerap datang sambil menikmati semilir angin.
"Nggak cuma pemancing dari Bogor aja yang dateng ke sini, dari Depok bahkan Jakarta juga suka cari ikan di sini," tutur dia.
Jenis ikan yang ada di Situ Cibinong, lanjut Nurdin, adalah ikan mas, mujair, lele, bahkan sampai ikan patin.
"Nah kalau pas hari libur Sabtu Minggu pemancing ngumpul nih di sini, ramai," ujarnya.
Keindahan Situ Cibinong ini bisa dinikmati siapa saja, baik pemancing yang suka memancing di alam bebas atau masyarakat biasa.
Letaknya berada di pinggir jalan raya Jalan Bina Citra, Cipayung, Cibinong, Kabupaten Bogor.
Banyak pepohonan yang tertanam, membuat lokasi ini tetap sejuk meski panas sedang diujung terik.