Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Menelisik Penyebab Penyakit Jantung di Usia Muda, Gaya Hidup dan Asupan Makanan Sangat Berpengaruh

The American Heart Association merekomendasikan menjaga asupan harian Kolesterol di bawah 300 miligram, menghindari junk food

Editor: Yudhi Maulana Aditama
healthtap
Ilustrasi 

Dari penelitian ini, terungkap bahwa orang-orang berusia muda di awal 20-an harus mulai menguji kadar kolesterolnya, seperti yang direkomendasikan oleh National Cholesterol Education Project, kata Dr Peter Libby, Kepala Kedokteran Kardiovaskular di Brigham dan Rumah Sakit Wanita di Boston.

“Bahkan mereka yang berusia 20-an harus tahu berapa angka Kolesterol mereka dan memastikan bahwa kadar koelsterol mereka dalam kendali,” kata Libby.

“Ini jauh lebih baik untuk mencegah penyakit ini di awal, daripada mengobati serangan jantung dan stroke ketika sudah terjadi.”

Saat ini, pemeriksaan kadar Kolesterol berfungsi sebagai peringatan, ketika kadarnya di atas 200 miligram per desiliter dan menjadi perhatian khusus terutama pada orang dewasa setengah baya.

Kolesterol tinggi memang dapat diobati dengan penyesuaian diet dan obat penurun Kolesterol yang disebut “statin”, yang akan mengganggu sisntesis Kolesterol dan yang terbaru seperti Benecol, mengandung sterol yang akan mengganggu penyerapan Kolesterol dari usus.

Namun, menurut para dokter, sebelum diharuskan mengonsumsi pil, perubahan gaya hidup sangatlah penting, diantaranya dengan rutin berolahraga dan melakukan diet sehat.

The American Heart Association merekomendasikan menjaga asupan harian Kolesterol di bawah 300 miligram, menghindari junk food, dan makanan yang digoreng.

Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada usia yang terlalu muda untuk memulai, dan bahwa pemantauan dan konseling remaja tentang kebiasaan makan mereka dapat dibenarkan.

"Ini adalah ajakan yang sulit, karena remaja berpikir mereka abadi," catatan McGill.

"Saya pun masih memiliki cucu, yang meskipun semua hal ini sudah didiskusikan di keluarga kami, ia masih memesan double cheeseburger dengan daging tambahan dan kentang goreng," ungkapnya. (KOMPAS.com)

Sumber: Kompas.com
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved