Setelah Menikah, Ini Rencana Mulia Alvin dan Larissa Chou Kedepannya
Keduanya seperti memiliki satu visi untuk membangun keluarga yang baik.
Penulis: Yudhi Maulana Aditama | Editor: Yudhi Maulana Aditama
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudhi Maulana
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Pernikahan anak Ustaz Arifin Ilham, Muhammad Alvin Faiz dan seorang mualaf Larissa Chou yang baru seumur jagung ini menjadi perbincangan banyak orang.
Keputusan mereka berdua untuk menikah muda terbilang ini juga diperdebatkan orang-orang.
Meski begitu, mereka berdua tampak yakin dengan keputusannya bahwa semua ini akan mebawa kebaikan kedepannya.
Dalam sebuah video yang beredar di media sosial Youtube, memperlihatkan Larissa Chou dan Alvin seputar kisah pernikahan mereka berdua.
Mulai dari kisah hijrah larissa Cou yang cukup menginspirasi, serta alasan pandangan tentang Larissa dimata Alvin.
Keduanya seperti memiliki satu visi untuk membangun keluarga yang baik.
Alvin sudah membayangkan rencana kedepannya setelah menikah dengan Larissa Chou.
Ia menginginkan agar istrina bisa menjadi seorang yang berguna bagi banyak orang.
"Kan abi punya pesantren, kalau sudah punya murid perempuan yang banyak dia (Larissa Chou) bisa jadi ibu buat mereka, bisa jadi motivator, dan dia akan cerita tentang pengalaman hidupnya. Karena pengalaman itu harganya mahal karena kita yang rasakan sendiri, dan kalau ilmu itu bisa dipelajari," kata Alvin dalam video yang diunggah akun Muslim Daily.com itu.
Selain itu, ia juga menginginkan agar istrinya bisa memotivasi lebib banyak orang lagi dengan menceritakan kisah perjuangan larissa Chou dalam berhijrah.
Ia ingin agar istrinya bisa memberi inspirasi melalui perjalanan hidup saat memeluk Islam.
Alvin pun menginginkan agar Larissa Chou dan dirinya bisa mengampanyekan nikah muda.
Sementara, Larissa Chou saat ditanya soal rencana kedepannya setelah menikah, jawabannya cukup sederhana.
"Kalau jadi ustazah dan nulis buku belum kepikiran. yang pasti ingin jadi istri solihah dan baik," ucapnya santun.