Cerita Kakek Penjual Sorabi Rp 2 ribu yang Sepi Pembeli, Saat Dicicip Ternyata Begini Rasanya
Berbekal sebuah gerobak, kakek yang tak diketahui namanya ini setiap harinya memakirkan gerobaknya itu di Jalan Wanaherang, Gunung Putri, Bogor.
Penulis: Tania Natalin Simanjuntak | Editor: Ardhi Sanjaya
Wanita ini pun membeli serabi si kakek.
Tak disangka, serabi kakek ternyata enak!
Ia berjualan dari pukul 4 sore hingga malam.
Baca: Kisah Pria Penjual Kue Yang Kumpulkan Uang untuk Biaya Menikah, Ceritanya Bikin Wanita Ini Menangis
Berikut isi unggahannya.
"Guys..... Bagi yang lewat jalan wanaherang gunung putri, bogor, tolong mampir ya.
Kakek 80th ini jualan serabi harganya 2000 an, di Jln Mercedes depan PT Nito.
Sedih banget waktu itu kebetulan aku lewat abis hujan dia lagi duduk nunggu pembeli gak ada yg dateng...
Akhirnya aku berenti beli Serabi jadulnya ternyata enak banget.. dijamin ketagihan.
Kakek berjualan dari jam 4 sore sampai malam.
Bangga banget liat dia, walaupun sdh tua dan gerimis habis hujan tetap jualan..
semoga tuhan selalu memberikan kesehatan dan rejeki yang banyak buat kakek ini aminnn
Sharing is caring"
-------------------
Ikuti Berita Terkini Bogor !
Like Fanpage: TRIBUNnewsBogor.com
Follow Twitter: @TRIBUNnewsBogor
Instagram: @tribunbogor