Traffic Update
Jelang Siang, Jalan Bojonggede Ramai Lancar
Sementara itu, arus kendaraan yang bergerak dari arah Kota Bogor menuju Bojonggede dapat melintas dengan lancar.
Penulis: Damanhuri | Editor: Soewidia Henaldi
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Damanhuri
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, SUKARAJA - Lalu lintas di depan Stasiun Cilebut, Kabupaten Bogor saat ini ramai lancar.
Pantauan TribunnewsBogor.com, Jumat (10/3/2017) pukul 10.35 WIB, tidak terlihat kepadatan lalu lintas diruas Jalan Raya Cilebut, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor Jawa Barat itu.
Hanya terlihat hanya sejumlah angkot yang sedang ngetem menunggu penumpang di sekitaran jalan depan stasiun.
Sementara itu, arus kendaraan yang bergerak dari arah Kota Bogor menuju Bojonggede dapat melintas dengan lancar.
Begitu juga dari arah sebaliknya.
Sedangkan kondisi cuaca disekitar kawasan Sukaraja, Kabupaten Bogor sekarang ini berawan.(*)