Info Tol Jagorawi
Jalan Tol Jagorawi Tersendat Mulai Cibubur
Pengendara dihimbau untuk tetap berhati-hati dan menjaga jarak aman antar kendaraan
Penulis: Soewidia Henaldi | Editor: Soewidia Henaldi
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Arus lalu lintas di ruas Tol Jagorawi arah Jakarta, pagi ini dalam kondisi padat.
Dicuitkan Twitter PT Jasamarga, Senin (11/4/2017) pukul 07.05 WIB, arus lalu lintas mengalami kepadatan mulai dari Cibubur-Cipayung, Jakarta Timur.
Kepadatan arus lalu lintas juga terjadi mulai dari Pasar Rebo hingga Cililitan.
Arus kendaraan yang mengarah ke UKI juga mengalami kepadatan.
Pengendara dihimbau untuk tetap berhati-hati dan menjaga jarak aman antar kendaraan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/jagorawi-5_20160308_150811.jpg)