Traffic Update

Jelang Petang, Jalan Mayor Oking Ramai Lancar

kendaraan yang bergerak dari arah fly over Cibinong menuju arah Citeureup tampak terlihat mulai padat.

Penulis: Damanhuri | Editor: Soewidia Henaldi

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Damanhuri

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CIBINONG - Arus kendaraan di Jalan Raya Mayor Oking, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor menjelang sore ini mulai terjadi peningkatan kendaraan.

Pantauan TribunnewsBogor.com, Senin (5/6/2017) kendaraan yang bergerak dari arah fly over Cibinong menuju arah Citeureup tampak terlihat mulai padat.

Namun, kendaraan masih dapat bergerak meski dengan kecepatan sedikit melambat.

Sementara itu, arus kendaraan yang bergerak dari arah sebaliknya hingga pukul 15.00 WIB masih dapat melaju dengan lancar.

Arus kendaraan yang bergerak dari arah Citeureup menuju Cibinong bergerak tanpa hambatan.

Begitu pun lalu lintas dari arah yang berlawanan.

Pengendara dihimbau untuk tetap mengatur jarak aman saat melintas diruas jalan tersebut.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved