Cerita Sahabat yang Teringat Ucapan Terakhir Nafal Quryanto
Saat itu, Riswan mengunjungi rumah almarhum Nafal setelah sekian lama tidak bertemu karena kesibukan setelah lulus kuliah.
Penulis: Naufal Fauzy | Editor: Soewidia Henaldi
Sampai akhirnya, lanjut Riswan, yang terakhir kalinya yang dilakukan almarhun di Facebook adalah live video di dekat Tajmahal.
Saat itu Riswan mengaku sempat mengejek Nafal karena tubuhnya sudah berubah menjadi agak kurus.
Baca: Sahabat Ungkap Alasan Nafal Bersepeda Ke Nepal, Sebelum Pergi Sempat Ucapkan Ini
"Terakhir dia live Facebook waktu di Tajmahal. Saya bilang, uh Fal, berkat loe gua bisa lihat Tajmahal secara langsung, saya ledekin kan, Fal, loe kok kurusan sama item," kata Riswan.
Riswan menduga bahwa Nafal sudah kelelahan sejak berangkat bulan Mei sehingga berat badannya turun.
Setelah sekian waktu, Ridwan pun membuka akun Facebooknya dan ia mendapat pesan dari pihak Kedutaan Besar RI yang mengatakan bahwa Nafal meninggal karena kecelakaan jatuh ke jurang di Utarakhand, India.
"Besoknya saya ke rumahnya tapi kosong, nanya ke pembantunya, ternyata di rumah kakaknya, pas kerumah kakaknya, cuma ada mamanya doang, 'ini Riswan mah temen Nafal yang suka nginep di rumah mamah,' dia meluk saya sambil nangis," papar Riswan.
Jenazah almarhum Nafal Quryanto tiba di Indonesia pada Rabu (13/12/2017), dimana langsung dibawa ke RSUD Ciawi untuk dimandikan, dikafani dan dishalatkan.
Kemudian pada malam harinya almarhum dimakamkan oleh keluarga.
Selamat jalan Nafal Quryanto...(*)
