Piala AFC 2018 - Persija Vs Tampines Rovers di Piala AFC 2018, Segini Harga Tiketnya

Gede baru menyebutkan ada dua kategori harga yang akan dijual kepada The Jakmania.

Editor: Yudhi Maulana Aditama
Tribunnews/Jeprima
Selebrasi pemain Persija Jakarta, Marco Simic (kedua kanan) bersama rekan satu timnya seusai mencetak gol ke gawang Mitra Kukar pada laga 8 besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (4/2/2018) sore. 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Persija Jakarta akan menjamu Tampines Rovers dalam laga kedua Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (28/2/2018).

Direktur Utama Persija, Gede Widiade, sudah menyebutkan berapa harga tiket yang akan dijualnya.

Gede baru menyebutkan ada dua kategori harga yang akan dijual kepada The Jakmania.

Pertama tiket untuk di tribun atas dan kedua di tribun belakang gawang serta timur.

"Tribun atas akan kami buka dan kami jual harga tiketnya," kata Gede.

Harga tiket yang dijual itu dinilai tidak terlalu mahal.

Meskipun ada sebuah kenaikan dari kompetisi Liga 1 2017 yang saat itu Persija bermarkas di Stadion Patriot, Kota Bekasi.

Saat itu, Gede menjual tiket seharga Rp 50 ribu kecuali VIP dan VVIP.

Untuk saat ini ada sedikit peningkatan harga tiket dikarenakan penyewaan SUGBK yang sangat mahal yakni Rp 450 juta dan uang jaminan sebesar Rp 1,5 miliar.

"Persija akan menjual harga sebesar Rp 65 ribu untuk kategori tribun atas. Lalu harga Rp 75 ribu untuk penonton di bawah, baik itu tribun belakang gawang atau pun timur. Kecuali VIP dan VVIP belum kami bahas harganya berapa," jelas Gede.

(Berita ini sudah dipublikasikan di BolaSport.com dengan judul Catat! Ini Harga Tiket Persija Vs Tampines Rovers di Piala AFC 2018)

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved