Info Cuaca Bogor
Siang Menuju Sore Hari Ini Bogor Diprediksi Hujan Ringan
Malam hari, seluruh wilayah di Jakarta, Tangerang, Bekasi, Depok, dan Bogor diprediksi akan diselimuti awan.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika ( BMKG) RI menginformasikan, sejumlah wilayah di Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi) berpotensi diguyur hujan Senin (21/5/2018) ini.
Pagi ini seluruh wilayah di Jakarta, Bekasi, Tangerang, Depok, dan Bogor diprediksi akan diselimuti awan.
Siang hari, hujan dengan intensitas rendah akan mengguyur wilayah Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Tangerang, Bekasi, Depok, dan Bogor.
Sedangkan wilayah lain di Jakarta akan diselimuti awan.
Malam hari, seluruh wilayah di Jakarta, Tangerang, Bekasi, Depok, dan Bogor diprediksi akan diselimuti awan.
Selasa dini hari besok wilayah Kepulauan Seribu dan Bekasi diprediksi akan diguyur hujan dengan intensitas rendah.
Wilayah lain di Jakarta, Tangerang, Depok, dan Bogor akan diselimuti awan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sebagian Wilayah Jabodetabek Akan Diguyur Hujan Hari Ini"