Info Jalur Puncak

Pagi Ini Volume Kendaraan Di Kawasan Puncak Mulai Padat

"One way dilaksanakan pada jam 07.00 WIB, biasanya jam 07.30 WIB," terangnya kepada wartawan, Minggu (17/6/2018).

TribunnewsBogor.com/Mohamad Afkar Sarvika
Jalur Puncak diberlakukan one way lebih awal, Minggu (17/6/2018) 

Laporan Wartawan TrribunnewsBogor.com, Mohamad Afkar Sarvika

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, PUNCAK - Kawasan Wisata Puncak, Kabupaten Bogor pagi ini mulai dipadati kendaraan.

Volume kendaraan dari arah Jakarta menuju Puncak pun sudah tampak meningkat sejak pagi ini.

Imbasnya, antean kendaraan terjadi di Exit Gerbang Tol (GT) Ciawi sepanjang kurang lebih dua kilometer sejak pukul 06.30 WIB.

Kasubag Humas Polres Bogor AKP Ita Puspita mengatakan, untuk mengurangi kepadatan tersebut, Satlantas Polres Bogor memberlakukan sistem satu arah lebih cepat dari jadwal biasanya.

"One way dilaksanakan pada jam 07.00 WIB, biasanya jam 07.30 WIB," terangnya kepada wartawan, Minggu (17/6/2018).

Lebih lanjut dia mengatakan, ada sebanyak enam simpul kepadatan di wilayah kawasan jalur Bogor Puncak Cianjur.

Diantaranya adalah Simpang Pasir Muncang, Simpang Pasir Angin, Simpang Mega Mendung, Simpang Taman Wisata Matahari, Simpang Taman Safari, dan Simpang Warung Kaleng.

"Polres Bogor siagakan personel di sepanjang jalur Bogor Puncak Cianjur dan jalur Bogor Ciawi Sukabumi sebanyak 250 personil gabungan dari satuan lalu lintas Polres Bogor, satuan Sabhara Polres Bogor dan gabungan Polsek Ciawi, Megamendung dan Cisarua," pungkasnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved