Danau Tunggilis Jadi Tempat Favorit Mancing, Warga Bisa Dapat 10 Kilogram Ikan Sehari
Danau yang berada di samping Jalan Raya Cileungsi Jonggol ini luasnya 30 hektar ini sering dikunjungi warga yang ingin memancing dan menjala ikan
Penulis: Afdhalul Ikhsan | Editor: Yudhi Maulana Aditama
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Afdhalul Ikhsan
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CILEUNGSI - Danau Tunggilis, Desa Situ Sari, Kecamatan Cileungsi dianggap warga sebagai surganya untuk mendapatkan ikan.
Danau yang letaknya berada di samping Jalan Raya Cileungsi Jonggol ini luasnya 30 hektar ini sering dikunjungi warga yang ingin memancing dan menjala ikan.
Selebihnya, diramaikan oleh anak-anak muda yang memilih nongkrong dan berswafoto ketika akhir pekan.
"Iya kalau disini ramainya hari Minggu karena banyak anak muda nongkrong tapi kalau sekarang ya paling orang sekitar yang mancing ikan," kata seorang warga, Ade (30) kepada TribunnewsBogor.com saat ditemui, Selasa (6/11/2018).
Ade mengaku kebanyakan warga mencari ikan dengan cara menjala, agar mendapat ikan lebih banyak dan nantinya bisa dijual.
"Iya rata-rata memang menggunakan jala biar dapat ikan banyak dan nanti dijual kalau yang mancing juga ada," ungkapnya sambil melempar jala.
Selain itu, warga bisa sembari mengarungi danau dengan rakit yang tersedia.
"Iya bisa pakai rakit keliling sambil menjala ke tengah-tengah danau karena sangat luas. Sehari bisa sampai 10 kilogram hasil tangkapan saya, ada mujair ada ikan sepat, ada ikan gabus untuk mujair harganya 15 ribu perkilo," imbuhnya mengakhiri pembicaraan.
