Kabar Artis

Catriona Gray Sabet Mahkota Miss Universe 2018, Ke-4 Kali Filipina Raih Juara, Indonesia Masuk Top20

Catriona Gray, kontestan asal Filipina berhasil menjadi juara dna dinobatkan menjadi Miss Universe 2018

Editor: Yuyun Hikmatul Uyun
foxlive
Catriona Gray, asal Filipina yang jadi Miss Universe 2018 

Catriona Gray Sabet Mahkota Miss Universe 2018, Ke-4 Kali Filipina Raih Juara, Indonesia Masuk Top20

TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Hari ini, Senin (17/12/2018), kontes kecantikan Miss Universe 2018 ke-67 diadakan di Bangkok, Thailand.

Setelah berbagai event dan penilaian, Catriona Gray, Miss Universe Filipina 2018, berhasil dinobatkan sebagai Miss Universe 2018.

Menariknya, sebelum ikut dalam ajang Miss Universe Filipina 2018, Catriona Gray juga pernah memenangkan Miss World Philippines.

Alhasil, Catriona Gray juga membuat sejarah, menjadi orang Filipina pertama yang memenangkan dua kontes kecantikan di Filipina, yaitu Miss World Filipina dan Miss Universe Filipina

Dalam tahap eliminasi ketiga atau 5 besar, Catriona Gray berhasil mengalahkan empat wakil lainnya yaitu Afrika Selatan, Venezuela, Vietnam, dan Puerto Rico.

Dan setelah sesi tanya jawab, Catriona Gray berhasil menjadi juara.

Ini daftar lengkap pemenang Miss Universe 2018:

Juara 1 = Catriona Gray (Filipina)

Runner up 1 = Tamaryn Green (Afrika Selatan)

Runner up 2 = Sthefany Gutiérrez (Venezuela)

Jelang Final Miss Universe 2018, Inilah Gaun Cantik yang Akan Dipakai Sonia Fergina Citra

Angela Ponce, Transgender Pertama Asal Spanyol di Ajang Miss Universe 2018, Lihat Penampilannya !

Gaun malam yang terinsipirasi dari gunung merapi Mayon

Satu hal yang paling menarik dari ajang Miss Universe 2018 tadi ialah gaun malam yang dikenakan Catriona Gray.

Selama kompetisi gaun malam, Catriona memukau seluruh penonton yang hadir dan penonton televisi dengan gaun bertatahkan kristal merahnya yang dibuat oleh perancang Kapampangan Mak Tumang.

 
Usut punya usut, gaun Catriona Gray dan Tumang mendapat inspirasi dari Gunung Berapi Mayon yang terkenal di dunia, yang terletak di Albay, Wilayah Bicol.

Diketahui, wakil Filipina berusia 24 tahun tersebut berasal dari kota Oas di Albay.

"Cerita rakyat menyebutkan bahwa nama itu diambil dari nama pahlawan mitologis 'Daragang Magayon' (Wanita Cantik),” tulis Tumang di halaman Facebooknya pada hari Senin (17/12/2018) seperti dilansir dari CNN.

“Gunung ini juga merupakan gunung berapi paling aktif di Filipina dan meletus beberapa kali dalam setengah milenium terakhir.”

“Catriona dapat dianggap sebagai ‘Daragang Magayon’ modern. Di mana ia mewujudkan keindahan, kecerdasan, dan semangat membakar Filipina.”

missuniverse
Catriona Gray dan Pia Wurtzbach (instagram)

Dengan kemenangan Catriona Gray, maka ia menjadi wakil Filipina keempat yang menjadi Miss Universe.

Sebelum Catriona Gray, ada Gloria Diaz, Margie Moran, dan Pia Wurtzbach adalah pemenang Miss Universe pada tahun 1969, 1973, dan 2015.

Hijabi Pertama di Miss Universe Selandia Baru, Wanita Indonesia-Malaysia Ini Catat Rekor Fantastis !

Wakil Indonesia, Sonia Fergina Citra

Sonia Fergina Citra mewakili Indonesia sebagai Miss Universe Indonesia 2018.

Namun Sonia hanya berhasil masuk tahap eliminasi pertama atau 20 besar.

Ketika masuk dalam tahap eliminasi kedua Miss Universe 2018 atau 10 besar, Sonia gagal mengambil hati juri dengan jawabannya.

Artikel ini tayang di Intisari -- Miss Filipina Catriona Grey Jadi Miss Universe 2018, Sementara Sonia Fergina Citra Hanya Masuk Top 20
Mentari DP

Sumber: Intisari
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved