Tsunami di Banten dan Lampung
Sang Istri Belum Ditemukan, Ifan Seventeen Bertahan di Lokasi Kejadian : Pulanglah Sayang
Ifan Seventeen kehilangan istri tercinta, Dylan Sahara dalam musibah yang menelan ratusan korban meninggal dunia tersebut.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Musibah tsunami di Banten dan Lampung meninggalkan duka mendalam bagi vokalis band Seventeen.
Ifan Seventeen kehilangan istri tercinta, Dylan Sahara dalam musibah yang menelan ratusan korban meninggal dunia tersebut.
Dylan Sahara menjadi korban tsunami saat mendampingi suami tampil di Tanjung Lesung, Banten, Sabtu (22/12/2018) malam.
Hingga kini nasib Dylan Sahara belum ditemukan.
Ungkapan kesedihan Ifan Seventeen diungkapnya kerabatnya Ifan Govinda.
Sampai saat ini Ifan Seventeen masih bertahan di Banten untuk menemukan istri tercintanya.
Update terbaru itu disampaikan langsung oleh Ifan Govinda yang langsung mendatangi lokasi bencana usai mendapat kabar bahwa grup band Seventeen turut menjadi korban.
"(Ifan Seventeen) belum mau pulang karena masih punya keyakinan bisa temukan Dylan dalam kondisi baik," ungkap Ifan Govinda dikutip dari Grid.id, Senin (24/12/2018).
Tak hanya itu, sesampainya dilokasi, Ifan Govinda mengatakan dirinya juga sempat ngobrol dengan Ifan Seventeen di lokasi bencana tersebut.
Namun ia tak ingin terlalu banyak bertanya terlebih dahulu, sebab kondisi Ifan Seventeen saat ini tidak stabil dan masih syok.
Hingga saat ini pun Ifan Seventeen masih terus menyisir tempat bencana alam yang menewaskan ratusan jiwa tersebut dengan harapan bisa menemukan sang istri dengan keadaan baik.
"Beliau sekarang katanya di Labuan dan itu dekat tempat kejadian," tuturnya.
Bahkan setelah kabar penemuan sang istri yang tengah berada di klinik mengeruak, Ifan Seventeen sempat mengecek klinik tersebut dan klinik-klinik di sekitaran TKP.
• Dikabarkan Liburan Bareng Reino Barack, Sosok Berjas Hitam Dekat Syahrini Jadi Sorotan : Grogi Mas ?
Namun nihil, ia tak mendapatkan hasil dari pencariannya itu sehingga Ifan Govinda mengatakan berita tersebut merupakan kabar bohong alias hoax.
"Hoax. Sempat beredar lihat mbak Dylan di klinik samping SMP. Infonya di klinik A samping SMP. Saya telepon mas Ifan katanya itu hoax karena dia sudah ke sana," tukasnya.
• Dua Anak Aa Jimmy yang Jadi Korban Tsunami Banten Belum Ditemukan
Dylan Sahara tak kunjung ditemukan, Ifan Seventen mengungkapkan rasa rindunya yang mendalam.
Ia mengunggah Instagram Story yang memperlihatkan foto sang istri sedang berada di suatu jalan.
Ifan Seventen pun menuliskan kata sederhana namun menyentuh hati.
• Pengungsi Korban Tsunami Selat Sunda di Lampung Capai 2.500 Orang
Ifan sepertinya sangat rindu dan menaruh harapan besar sang istri bisa kembali kumpul bersamanya.
"Pulang lah sayang, aku kangen banget," tulis Ifan dengan emoticon sedih.

Sebelum unggahan itu, Ifan Seventen juga sempat mengunggah sebuah foto ia dan istrinya yang menyatakan jika istrinya berulang tahun tepat sehari setelah tsunami itu melanda, 23 Desember 2018.
• Lagu Kemarin Seventeen, Persis Gambarkan Kondisi Ifan Seventeen Pasca Tsunami Banten, Ini Liriknya
"Hari ini kamu ulang tahun, aku mau ucapin langsung, cepet pulang sayang @dylan_sahara," tulis Ifan Seventeen dikutip TribunJakarta.com dari Instagram, pada Minggu (23/11/2018).
Keberadaan Dylan Sahara, istri Ifan Seventeen, yang menjadi korban tsunami Banten rupanya masih simpang siur.

Sebelumnya lokasi Dylan Sahara sempat diinfokan oleh Mulan Jameela melalui Instagram Stories miliknya.
Dalam storynya, istri Ahmad Dhani tersebut memposting sebuah tangkapan layar komentar seorang warganet di unggahan Arie Untung.
• Aa Jimmy Sedang Suapi Anaknya Saat Tsunami Banten, Anak Bungsu Berhasil Diselamatkan Pengasuh
Di tangkapan layar itu, netter mengaku jika rekannya melihat istri Ifan Seventeen di SMPN 1 Panimbang di dekat Klinik Alinda.
Ia juga menuturkan, kondisi Dylan Sahara baik-baik saja.
"Saya dengar info dari temen saya yang juga korban tsunami Pandeglang katanya istrinya Ifan Seventeen ada di SMPN 1 Panimbang deket klinik Alinda. Mereka baik-baik saja Alhamdulilah," tulis akun @fauziahkh_.

Mulan Jameela kemudian meminta pengikutnya di Instagram untuk menyampaikan pesan tersebut kepada Ifan.
"Untuk temen-temen yang berada di dekat Ifan Seventeen bisa coba disampaikan capture dari Arie Untung, semoga Dylan Sahara dalam keadaan sehat walafiat," tambah Mulan.
Kendati dinyatakan selamat, hingga saat ini pihak manajemen Seventeen, Yulia Dian, masih belum berhasil menemukan istri Ifan Seventeen.
"Belum ketemu. Katanya udah selamat, tapi belum ketemu. Saya juga belum komunikasi. Ini saya lagi coba komunikasi di sana," ungkap Yulia saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon pada Minggu (23/12/2018), dikutip TribunStyle.com dari Grid.id, Minggu (23/12/2018).
• Curhat Istri Korban Tsunami di Tanjung Lesung, Teringat Pelukan Herman Seventeen Saat Pamit
Diunggahan terbaru Ifan Seventeen, Arie Untung menanyakan kepada vokalis tersebut apakah sudah mengecek lokasi yang ia beritahukan.
"Amin Insya Allah bro, lokasi terinfo sudah dicek bro?" tulis Arie Untung.
• Istri Herman Seventeen Ungkap Pesan Terakhir Suami: Pamit Enggak Akan Pulang Lagi
Arie Untung menjelaskan ia diberitahu ada saksi mata yang melihat keberadaan Dylan Sahara di lokasi tersebut.
"Yang tadi ada saksi mata yang lihat," tulis Arie Untung.
Ia lantas berharap Ifan Seventeen dapat segera bertemu dengan Dylan Sahara.
"Semoga kalian dipertemukan kembali, amin," tulis Arie Untung.
Pantauan TribunJakarta.com, komentar Arie Untung tersebut rupanya ramai dikritik.
• Diganti Seventeen, Band Elemen Ungkap Hampir Jadi Korban Tsunami Banten - Mata Nagita Berkaca-kaca
Pasalnya banyak netizen menyebut informasi yang disampaikan seseorang kepada Arie Untung itu hanyalah kebohongan.
"Ini kabar hoax katanya tadi liat wawancara manager seventeen,"
"Hoax sampai sekarang belum ditemukan,"
"Iya bener itu kata manajernya itu hoax"
"Hoak itu menurut manager Seventeen"
"Belum valid infonya bang".(*)

(TribunnewsBogor.com/TribunJakarta.com)