Kabar Artis
Sahabat Ungkap Kondisi Vanessa Angel di Penjara saat Momen Lebaran 2019
Endang Suhartini dan Tentri Novanta bebas, Rabu 5 Mei 2019. Mereka menyampaikan kondisi Vanessa Angel di hari pertama lebaran 2019.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Endang Suhartini dan Tentri Novanta bebas, Rabu 5 Mei 2019. Mereka menyampaikan kondisi Vanessa Angel di hari pertama lebaran 2019.
Untuk diketahui Vanessa Angel masih menjalani penahanan di Rutan Medaeng sampai kini.
Penahanan Vanessa Angel ini berawal dari pengusutan kasus prostitusi artis yang melibatkan dirinya pada Desember 2019.
Kala itu Vanessa Angel kepergok berduaan dengan seorang pria dalam kondisi tak berbusana di sebuah hotel di Surabaya.
Temuan polisi ini sontak membuat gempar. Banyak orang kemudian menyorot kehidupannya.
Tidak hanya itu, setelah ditelusuri lebih lanjut, polisi kemudian menetapkan Vanessa Angel sebagai tersangka melanggar Undang-undang ITE, yakni menyebarkan foto-foto porno.
Vanessa Angel dijerat Pasal 27 ayat (1) UU RI Nomor 11 tahun 2008 juncto Pasal 45 ayat (1) Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik Jo. Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.
Kasus itulah yang kemudian membuat Vanessa Angel berada di tahanan hingga sekarang.
"Iya tadi keadaannya Vanessa baik."
"Tadi kita juga telah maaf maafan di dalam."
"Kita juga saling berpesan agar ketemu di Jakarta ya nanti," kata Mucikari Vanessa Angel, Endang Suhartini alias Siska kepada wartawan Rabu.
Pada hari itu, Siska bebas. Ia merasa bahagia dapat berkumpul bersama keluarga.
"Pokoknya senang bisa ketemu sama keluarga lagi," kata Siska.
Dirinya juga berterima kasih kepada pihak Rutan Kelas I Surabaya. Di mana telah membuat dirinya menjadi pribadi yang disipilin dan jadi pribadi yang baik.
Setelah bebas, Endang Suhartini atau akrab dipanggil Siska ini langsung berangkat menuju Jakarta.
"Mau balik langsung ke Jakarta. Ingin ketemu keluarga secepatnya," tandasnya.
Sebelumnya, mucikari Vanessa Angel, Tentri Novanta ungkap hikmah yang ia dapatkan di dalam rutan.
"Jangan terlalu percaya sama orang lain. Sekalipun itu sahabat sendiri," jelasnya kepada awak media saat berjalan menuju ke rumah Kepala Rutan Kelas I Surabaya, Teguh Pamuji untuk berpamitan.
Dirinya juga berpesan dan selalu memberikan support untuk Vanessa Angel yang berada di dalam rutan. Dan masih menjalani persidangan.
"Vanessa doain ya semoga cepat pulang. Dan bisa berkumpul bersama keluarga," tambahnya.
Ia pun juga mengaku senang dengan hari kebebasannya tersebut. Karena bertepatan dengan hari raya Idul Fitri.
"Juga hari ini, Rabu (5/6/2019) bersamaan dengan hari ulang tahun mama aku. Jadi kebebasan ini seperti lebih dari hadiah di bulan Idul Fitri," jelasnya.
Keinginan Vanessa saat Lebaran
Pengacara Vanessa, Abdul Malik menyatakan, artis FTV ini sebenarnya juga ingin bebas saat lebaran agar bisa berlebaran bersama keluarga. Namun, sampai kini sidang Vanessa masih belum rampung.
"Secara manusiawi Vanessa kangen banget sama keluarganya, ingin lebaran bareng," ujar Malik, Kamis, (30/5/2019).
Namun, Malik tidak ingin terburu-buru merampungkan persidangan. Pihaknya sebagai pengacara ingin memberikan keadilan hukum yang terbaik bagi kliennya.
Dia ingin membebaskan Vanessa dari segala tuntutan hukum.
"Kami sidang tidak mau asal-asalan. Kami wajib memberikan keyakinan kepada hakim dan jaksa kalau Vanessa dijebak dan tidak melanggar UU ITE," jelas Malik.
Malik yakin Vanessa bisa bebas demi hukum. Mengingat sebenarnya kliennya tersebut tidak salah.
"Kalau tidak ada korban dan tidak ada yang dirugikan, aturan hukum pidananya bebas," tandas Malik.
Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Minta Vanessa Angel Didoakan, 2 Sahabat Ungkap Kondisi Artis itu saat Lebaran 2019 Hari Pertama,