Selain Ridwan, Inilah Sosok Pemberani yang Pertama Kali Padamkan Api di Tubuh Aiptu Erwin
Ridwan Suryana mendapat penghargaan atas aksi heroiknya menolong Iptu Erwin Yudho saat terbakar hidup-hidup.
Penulis: Soewidia Henaldi | Editor: Soewidia Henaldi
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Terbakarnya tiga polisi saat mengamankan aksi demo di Cianjur beberapa waktu lalu masih menyisakan cerita.
Dalam kejadian itu, tiga polisi mengalami luka bakar cukup parah.
Mereka adalah Bripda FA Simbolon, Bripda Yudi Muslim dan Aiptu Erwin Yudho.
Ketiganya masih menjalani perawatan intensif agar luka bakarnya segera sembuh.
Kejadian itu masih menjadi pembicaraan masyarakat Cianjur, Jawa Barat.
Dibalik kejadian memilukan itu, Selasa (20/8/2019), Kapolda Jawa Barat Irjen Rudy Sufahriadi memberikan penghargaan kepada Muhamad Ridwan Suryana siswa SMK Cianjur.
Ridwan Suryana mendapat penghargaan atas aksi heroiknya menolong Iptu Erwin Yudho saat terbakar hidup-hidup.
Pemberian penghargaan dilakukan di Mapolda Jawa Barat.
"Anak SMA tadi itu luar biasa. Saya tanya motivasinya apa dia jawab kemanusiaan. Orang terluka, jadi korban harus ditolong," ucap Irjen Rudy Sufahriadi di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung.
Ridwan Suryana merupakan siswa kelas XII SMK Pasundan Cianjur.
Saat aksi demo mahasiswa di Cianjur, Ridwan dengan sigap membantu Aiptu Erwin Yudho dengan memberikan air mineral.
Selain Ridwan Suryana, sebenarnya ada sosok heroik lain yang juga berjasa menolong para korban.

Dialah orang yang pertama kali memadamkan api yang membakar tubuh Aiptu Erwin Yudho.
Namun, namanya tidak mau muncul meskipun fotonya saat dia memadamkan api menyebar di media sosial.
Dalam foto dan video saat kejadian, pria yang mengenakan jaket kulit cokelat ini langsung maju memadamkan api di saat yang lain mundur dan kebingungan memadamkan api.