Liga 1 2019
Robert Alberts Angkat Suara Soal Rumor Persib Bakal Merekrut Konate, Yevhen dan Renan Silva
Robert Alberts membantah semua isu liar yang beredar di media sosial terkait transfer pemain untuk kompetisi LIga 1 musim depan.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts angkat suara soal rumor transfer pemain untuk kompetisi Liga 1 2020.
Robert Alberts membantah semua isu liar yang beredar di media sosial terkait transfer pemain untuk kompetisi LIga 1 musim depan.
Liga 1 musim ini masih menyisakan satu pertandingan.
Namun, rumor soal transfer pemain sudah mulai ramai dibicarakan.
Rumor ramai terutama di media sosial yang tidak jelas sumber awalnya dari mana.
Ada Konate Makan mantan pemain Persib Bandung yang kini bermain di Arema FC.
Lalu Renan Silva striker Borneo FC.
Terakhir Yevhen Bokhashvili milik PSS Sleman.
Ketiganya santer disebutkan menjadi incaran Persib Bandung.
Dikatakan Robert, semua rumor yang beredar di media sosial masih belum jelas.
Sejauh ini, ujar Robert Alberts, kabar yang pasti baru kepergian Hariono dan Kevin Van Kippersluis.
"Itu kata siapa? Tidak ada, belum ada siapa pun yang dikonfirmasi akan datang," ujar Robert Alberts.
"Saya belum tahu bagaimana musim depan, kalau kamu tanya saya soal bagaimana tim musim depan, saya belum tahu," tambah Robert, saat ditemui di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang Kabupaten Bandung, kemarin.
Robert pun mengaku belum mengetahui kabar akan digantinya pelatih kiper Gatot Prasetyo.
Persib dikabarkan akan mendatangkan pelatih kiper Borneo FC, Luizinho Passos.
"Karena saya belum tahu siapa yang tinggal dan siapa yang masuk," katanya.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Robert Alberts Buka-bukaan Soal Kabar Persib Bakal Merekrut Makan Konate, Yevhen dan Renan Silva