Pembacokan di Bogor
Anaknya Tewas Dikeroyok saat Hendak Salat Subuh, Ibu Korban: Pintu Rumah Ada Mengetuk setelah Adzan
Pemuda berusia 16 tahun itu dikeroyok sekelompok orang tak dikenal di sekitar pukul 04.30 WIB, Minggu (9/2/2020) pagi.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR UTARA - MZ pemuda asal Bogor tewas setelah dikeroyok saat hendak Salat Subuh.
Pemuda berusia 16 tahun itu dikeroyok sekelompok orang tak dikenal di sekitar pukul 04.30 WIB, Minggu (9/2/2020) pagi.
Tak hanya MZ, saudaranya pun R (17) terluka karena kena sabetan senjata tajam.
Yeniati (38) tak menyangka jika kedua putranya menjadi korban pengeroyokan sekelompok orang tak dikenal.
Rumah korban di daerah Tegal Gundil, Bogor Utara, Kota Bogor pagi tadi ramai didatangi pelayang untuk mengucapkan bela sungkawa atas wafatnya sang anak, MZ (16).
Kakak korban, Ledi Saphira (19) menjelaskan bahwa korban awalnya nongkrong di kawasan Tegalega bersama saudaranya dan juga teman-temannya.
Menjelang subuh, sekitar pukul 04.30 WIB, korban pulang menggunakan kendaraan motor roda duanya.
"Kata temennya lagi nongkrong di Tegalega. Terus mereka pulang mau Salat Subuh, mereka lewat sini, Pandu Raya," kata Ledi Saphira saat ditemui di rumah kediaman kekuarga almarhum, Minggu (9/2/2020).
Dalam perjalanan, tiba-tiba korban dan beberapa temannya dicegat oleh dua motor dan satu mobil angkot yang ditumpangi beberapa orang.

Seketika pengeroyokan dilakukan dan MZ terluka terkena senjata tajam.
Kasus Pembacokan di Bogor Utara, Enam Orang Saksi Diperiksa |
![]() |
---|
Kesaksian Perempuan 16 Tahun Soal Pembacokan di Bogor yang Tewaskan Pemuda |
![]() |
---|
Pulang Habis Nongkrong, Remaja di Bogor Dicegat Sekelompok Pria, Ibu Lemas Lihat Kondisi Anaknya |
![]() |
---|
Pria Tewas Dikeroyok saat Pergi Salat Subuh, Ibu Korban Ungkap Kejadian Setelah Adzan: Pintu Diketuk |
![]() |
---|
Dicari Tak Kunjung Ketemu, Ibu di Bogor Ini Lemas Saat Dapat Kabar Anak Sudah Tewas di Rumah Sakit |
![]() |
---|