Tips Rio Haryanto untuk Jadi Pebalap Professional
Mantan pebalap F1 itu mengatakan bahwa berlatih di lintasan yang benar dan memperhatikan seluruh peraturan yang ada di balapan menjadi poin utama.
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, SEPANG - Pebalap tim T2 Motorsports, Rio Haryanto berbagi tips untuk publik yang gemar dengan dunia balap.
Mantan pebalap F1 itu mengatakan bahwa berlatih di lintasan yang benar dan memperhatikan seluruh peraturan yang ada di balapan menjadi poin utama.
"Yang pasti berlatih di tempat yang benar di sirkuit dan dilengkapi alat penunjang yang safety," ujarnya kepada TribunnewsBogor.com, Kamis (13/2/2020).
Lebih lanjut, Rio Haryanto membeberkan bahwa dengan berlatih dengan sungguh-sungguh maka apa yang diperjuangkan akan berdampak positif.
"Tips dari saya jika ingin berkarir sebagai pebalap professional yaitu berlatih sungguh-sungguh, karena usaha tidak mengkhianati hasil. Semoga pemerintah atau pihak swasta mampu melihat potensi itu," jelasnya.
Rio Haryanto bersama T2 Motorsports saat ini tengah melakukan persiapan jelang seri ketiga Asian Le Mans Series yang dilangsungkan di Sepang International Circuit, Malaysia 14 dan 15 Februari 2020.
Asian Le Mans Series adalah ajang balap di bawah naungan Automobile Club de l'Ouest (ACO) dan berbasis di Asia.
Setelah ditutupnya Japan Le Mans Challenge pada tahun 2007, ACO ingin melebarkan sayap dengan memikat tim dan pebalap dari berbagai Negara di Asia dengan menyelenggarakan Asian Le Mans Series.
Jadwal Pertandingan Asian Le Mans Series:
• 22-24 November 2019 : Shanghai International Circuit, China
• 10-12 Januari 2020 : The Bend, Australia
• 14-15 Februari 2020 : Sepang International Circuit, Malaysia
• 21-23 Februari 2020 : Buriram Chang International Circuit, Thailand
Modal Rp 50 Ribu Kakek Tonton Aksi Pemuda Nodai Cucunya, Ibu Syok Dengar Pengakuan Korban |
![]() |
---|
Lagunya Dibeli Raffi Ahmad dengan Harga Fantastis, Pengamen Ini Dapat Nasihat Menohok dari Baim Wong |
![]() |
---|
Mantap Pilih Nissa Sabyan, Ayus Ngaku Kepincut Kecantikan NS Sejak Usia 16 Tahun, Begini Awalnya |
![]() |
---|
Dituding Selingkuh dengan Nissa Sabyan, Ayus Lakukan Ini pada Anak-anaknya, Begini Kesaksian ART |
![]() |
---|
Ditemukan Tewas Terbungkus Plastik, Korban Sempat Lakukan Hal Tak Biasa Usai Ini, Keluarga Panik |
![]() |
---|