Viral di Medsos
Video Viral Siswi SMP Dibully 3 Siswa di Kelas, Ganjar Pranowo Bereaksi : Sayangi Temanmu !
Video siswi SMA mendapat perlakuan bully dari temannya baru-baru ini viral di media sosial. Aksi bully terhadap siswi SMA itu terjadi di Purworejo
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Video siswi SMP mendapat perlakuan bully dari temannya baru-baru ini viral di media sosial.
Aksi bully terhadap siswi SMP itu terjadi di Purworejo, JawaTengah.
Viralnya video siswi SMP dibully itu bahkan membuat Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bereaksi.
Setelah beredar video siswi SMP di Purworejo dibully tiga siswa di media sosial, kini juga beredar video keduanya.
Durasi video kedua siswi SMP di Purworejo dibully lebih panjang dibanding video pertama.
Video kedua merupakan detik-detik perekam datang untuk merekam aksi tiga pelaku.
Dalam video terdengar suara pelaku diduga perempuan.
Perekam datang dari luar ruangan.
Kemudian berdiri di depan pintu.
Lantaran menggema suara perekam tidak begitu jelas.
Berikut video pertama yang beredar
Ganjar Hubungi Bupati
Sementara itu Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo bereaksi dengan kasus tersebut.
Ganjar sampai menelepon Bupati Purworejo, Agus Bastian.
Hal ini disampaikannya melalui akun resmi instagramnya, @ganjar_pranowo.