Kalista Iskandar Tak Berhasil Lafalkan Pancasila, Najwa Shihab Maklum : Hanya Diberi Waktu 30 Detik

Lebih lanjut, Najwa Shihab juga menyinggung soal Bambang Soesatyo, sosok yang memberikan pertanyaan kepada Kalista Iskandar.

Penulis: khairunnisa | Editor: Vivi Febrianti
kolase Instagram
Najwa Shihab komentari heboh Kalista Iskandar Tak Berhasil Lafalkan Pancasila 

Meski demikian, Kalista Iskandar tetap melanjutkan jawabannya dengan tenang.

"Lima, Keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia," ujar Kalista Iskandar lagi.

Sayangnya, langkah Kalista Iskandar harus berhenti di Top 6.

Finalis asal Sumatera Barat, Kalista Iskandar di ajang Puteri Indonesia 2020.
Finalis asal Sumatera Barat, Kalista Iskandar di ajang Puteri Indonesia 2020. (Dokumen Instagram Puteri Indonesia Official)

Peristiwa yang dialami Kalista Iskandar itu nyata menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Nama Kalista bahkan menjadi trending nomor satu di media sosial Twitter saat ini, Sabtu (7/3/2020) dilihat pukul 13.50 WIB.

Kehebohan yang diurai warganet itu rupanya ikut memantik komentar Najwa Shihab.

Melalui laman Instagram-nya yang sudah terverifikasi, Najwa Shihab pun mengaku ikut menyoroti perihal kesalahan yang dilakukan Kalista Iskandar di panggung Puteri Indonesia 2020.

"Ramai soal Puteri Sumatera Barat Kalista Iskandar yang sempat salah menyebutkan Pancasila saat menjawab pertanyaan Ketua MPR Bambang Soesatyo," tulis Najwa Shihab.

Tetangga Ungkap Keseharian Siswi SMP yang Bunuh Bocah 6 Tahun, Pulang Sekolah Langsung Masuk Rumah

Soal Formula E, Sandiaga Uno Minta Pemprov DKI Fokus Tangani Wabah Virus Corona

Alih-alih menghakimi, Najwa Shihab justru mengurai cerita soal momennya yang hampir mirip dengan apa yang dialami Kalista Iskandar.

Kepada khalayak, Najwa Shihab mengaku bahwa dirinya juga pernah gugup saat pertama kali melakukan siaran langsung di televisi.

Bahkan kala itu, Najwa Shihab sempat salah menyebutkan namanya sendiri.

"Saya jadi teringat pengalaman siaran langsung pertama kali. Gugup luar biasa. Saya sampai salah menyebut nama sendiri. Bayangkan, perdana muncul di televisi tapi memperkenalkan diri sebagai orang lain," ungkap Najwa Shihab.

Tak hanya itu, Najwa Shihab juga mengungkap kesalahannya yang lain ketika menjadi reporter.

Kala melakukan liputan di Aceh, Najwa Shihab pernah salah menyebut nama kota.

Imbasnya, Najwa Shihab pun sempat membuat seorang korban tsunami menangis.

Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved