10 Kutipan & Ucapan Selamat Hari Kartini 21 April: Cocok Diposting di Instagram, Facebook, WhatsApp
Selamat Hari Kartini diperingati setiap tanggal 21 April, ini deret ucapan dan kutipannya
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Hari Kartini diperingati setiap tanggal 21 April.
RA Kartini dikenal sebagai tokoh emansipasi wanita di Indonesia.
Wanita yang lahir di Jepara ini, ingin kaum wanita memiliki hak yang sejajar dengan pria.
Ia ingin kaum hawa mendapatkan pendidikan yang setara dengan lelaki.
Berkat perjuangan RA Kartini, kini wanita Indonesia dapat mengenyam ilmu pendidikan.
Berbagai cara pun dilakukan untuk mengenang perjuangan RA Kartini.
Di antaranya dengan memberikan ucapan Selamat Hari Kartini pada wanita di Indonesia.
Kutipan RA Kartini bisa dijadikan sebagai status media sosial atau sebagai ucapan Selamat Hari Kartini 2020.
• Mengenal Preeklampsia, Diduga Penyebab Meninggalnya RA Kartini, Ibu Hamil Wajib Tahu Gejalanya
Berikut 10 kutipan inspiratif dari RA Kartini yang diambilkan dari buku Habis Gelap Terbitlah Terang dan Surat-Surat Kartini: Renungan Tentang dan Untuk Bangsanya.
1. Kecerdasan otak saja tidak berarti segala-galanya.
Harus ada juga kecerdasan lain yang lebih tinggi, yang erat berhubungan dengan orang lain untuk mengantarkan orang ke arah yang ditujunya.
Di samping otak, juga hati harus dibimbing, kalau tidak demikian peradaban tinggal permukaannya saja.
2. Bagiku, tidak ada sesuatu yang lebih menyenangkan daripada membuat orang lain tersenyum; terutama orang yang kami sayangi.
Tidak ada sesuatu yang lebih membahagiakan daripada membuat sepasang mata orang yang kita cintai memandang kita dengan penuh kasih dan bahagia.
Dan kita merasa kitalah yang menyebabkan kebahagiaan itu. ( Hal. 30)