Kabar Artis
Puasa Hari Pertama, BCL Unggah Foto Pakai Mukena: Ramadhan Tahun Ini Akan Terasa Berbeda
Setelah cukup lama, BCL akhirnya memposting fotonya untuk pertama kali setelah kepergian suaminya, Ashraf Siclair.
Penulis: Vivi Febrianti | Editor: khairunnisa
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Penyanyi Bunga Citra Lestari atau BCL memposting fotonya di hari pertama puasa Ramadhan 1441 H.
Setelah kepergian suaminya, Ashraf Sinclair, BCL memang jarang memposting apapun di akun Instagramnya.
BCL hanya beberapa kali muncul di media sosial, yakni saat 40 hari suaminya dan saat penyanyi Glenn Fredly meninggal dunia.
Pada postingannya itu, BCL meminta Warganet mendoakan sang suami di rumah, lalu ikut berduka atas kepergian Glenn Fredly.
Kali ini, tak hanya kata-kata, BCL juga memposting fotonya untuk pertama kali.
Di foto itu, ibunda Noah Sinclair tersebut tampak sedang mengenakan mukena putih.
BCL terlihat berpose dari samping dengan padangan kosong ke arah depan.
Foto itu sepertinya diambil di dalam rumahnya.
Ini merupakan momen pertama BCL berpuasa tanpa sang suami.
BCL pun merasakan ada yang berbeda dengan puasa yang ia jalani sebelumnya.
• Diam-diam Zaskia Gotik Diisukan Sudah Menikah dengan Sirajudin Mahmud, Tapi Belum Terdaftar di KUA ?
• 2 Bulan Kematian Ashraf Sinclair, Mertua BCL Unggah Ini: Bunga dan Noah Teruskan Cinta Almarhum
Selain kepegian sang suami, puasa Ranadhan tahun ini juga dijalani masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
BCL pun memposting foto itu sambil mengucapkan selamat berpuasa.
"Marhaban Yaa Ramadhan..
Selamat menunaikan puasa Ramadan 1441 H untuk teman-teman semua..," tulis BCL.
Meski berbeda dengan tahun sebelumnya, BCL berdoa agar puasa lancar.
"Meskipun Ramadhan tahun ini akan berbeda, aku berharap kita semua dapat menjalankan ibadan dengan lancar..
Semoga bulan ini membawa banyak berkah untuk kita semua
Mohon maaf lahir dan batin..
Bunga Citra Lestari, Noah & Keluarga," tulisnya lagi.
• Ashraf Sinclair dan Glenn Fredly Meninggal Tahun 2020, BCL Ingatkan Ini: Waktu Sangat Berharga
• BCL Tersenyum, Ibunda Ashraf Sinclair Kagum Unge Rela Lakukan Hal Tak Terduga di Hari Ulang Tahun
Tak hanya BCL, sang ibu mertua juga mengucapkan selamat berpuasa di hari pertama Ramadhan.
Ia memposting lukisan daun di akun Instagramnya.
Dida Sinclair pun mengucapkan selamat Ramadhan.
"#Ramadanmubarak #Umi&keluargaSinclair #BungaNoah&keluargabesarJakarta #maaflahirbatin
#paintingbyOmmAshraf&Noah
#Al-FatihahbuatAlmAshraf," tulisnya.
BCL Ingatkan Waktu Sangat Berharga
Sebelum Glenn Fredly meninggal dunia, Bunga Citra Lestarilebih dahulu ditinggal oleh sang suami, Ashraf Sinclair.
Melalui unggahan di Instagram pribadinya, @bclsinclair, penyanyi yang akrab disapa BCL ini pun menyebut jika Tahun 2020 merupakan tahun yang banyak duka dan kehilangan, Kamis (8/4/2020).
"So many losses.. 2020 memang berbeda," tulis BCL seperti dikutip Grid.ID.
Dalam unggahan terbarunya, pelantun lagu Pernah Muda ini membagikan foto latar belakang berwarna hitam polos.
Lewat keterangannya dia juga menyampaikan pesan kepada masyarakat.
"Let's take care of each other, lets love each other (mari saling jaga satu sama lain, saling cinta satu sama lain)," lanjut ibu dari Noah Sinclair ini.
"Nikmati momen yang dipunya, mencintai, memberikan kasih dengan orang yang dicinta karena kita tahu, waktu sangatlah berharga.. Love, BCL," tutup Bunga Citra Lestari.
Seperti diketahui, suami BCL, Ashraf Sinclair meninggal dunia pada 18 Februari 2020.
Pemain film The Real Pocong itu berpulang lantaran mengalami serangan jantung.
• Raffi Ahmad Ungkap Siwon Masih Jomblo, Luna Maya Langsung Minta Dikenalkan
• Rafathar Rela Jualan dan Bersih-bersih Rumah Demi Dapat Uang Jajan, Baim Wong Beri Ledekan Menohok
Dua bulan kemudian, dunia hiburan Tanah Air kembali berduka.
Glenn Fredly meninggal dunia setelah berjuang melawan penyakit meningitis, Rabu (8/4/2020).
