Breaking News

Rehat dari Running Man, Jeon So Min Ungkap Kabar Terkininya

IM memastikan bahwa Jeon So Min hanya kelelahan dan tidak ada hubungannya dengan virus corona.

Editor: khairunnisa
Dok tvN
Jeon So Min bercerita dalam acara bincang-bincang Life Bar di layar kaca Korea Selatan tvN. 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Bintang reality show Korea Selatan Running Man, Jeon So Min memberikan kabar terkini mengenai kondisinya.

Awal bulan ini Jeon So Min mengabarkan bakal rehat sejenak dari seluruh aktivitas karena masalah kesehatan.

Langkah itu diambil setelah ia terlihat kelelahan saat syuting Running Man. Tetapi, Jeon So Min mengunggah kabar terkini dirinya usai menyatakan rehat dari Running Man.

Pada Jumat (24/4/2020) dini hari, Jeon So Min mengunggah foto lagu "Lifetime" dari penyanyi Kim Hyun Chul dan caption panjang di Instagram miliknya @jsomin86.

Artis berusia 34 tahun ini berkata bahwa ia membawa speaker ke kamar tidurnya.

"Aku berpikir bahwa sudah lama sekali aku tidak mendengarkan musik, dan tiba-tiba aku menjadi takut bahwa romansa dan sentimentalitas telah meninggalkanku. Aku mencoba memilih musik yang cocok untuk larut malam," tulis Jeon So Min.

Unggahan pemain film Love Call ini langsung ditanggapi oleh rekan kerjanya sesama pemain Running Man, HaHa. HaHa meninggalkan komentar dengan enam emoji tangan yang mengatup di depan dada.

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un, Dikabarkan Sakit Parah Setelah Menjalani Operasi

Diserang Netizen Indo Karena Jadi Pelakor di The World of The Married, Han So Hee: Tolong Baca Ini !

Sebelumnya, Sports Chosun memberitakan, Jeon So Min mengalami kelelahan karena bekerja terlalu keras meningat jadwal pekerjaan yang padat.

Oleh karenanya, Jeon So Min sempat dilarikan ke rumah sakit dan umumkan bakal istirahat dan absen bermain di Running Man.

Menanggapi sakitnya Jeon So Min, agensinya, Entertainment IM memberikan klarifikasi.

IM memastikan bahwa Jeon So Min hanya kelelahan dan tidak ada hubungannya dengan virus corona.

Kemudian, mereka mengatakan telah meminta izin pada tim Running Man agar Jeon So Min diberikan waktu untuk istirahat selama satu bulan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jeon So Min Beri Kabar Terkini Lewat Unggahan yang Sentimental", .
Penulis : Melvina Tionardus
Editor : Novianti Setuningsih

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved