Mayat Pria di Gunung Salak
Mayat yang Ditemukan di Gunung Salak Ternyata Warga Kota Bogor, Sudah Dibawa Keluarga
Setelah berhasil dievakuasi dari hutan lereng Gunung Salak, pada Kamis (28/5/2020) malam, pemuda yang diduga bunuh diri ini langsung diserahkan ke kel
Penulis: Naufal Fauzy | Editor: Ardhi Sanjaya
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.con, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWSOGOR.COM, CIJERUK - Kapolsek Cijeruk Kompol Nurahim menjelaskan bahwa mayat pria yang ditemukan di lereng Gunung Salak, kawasan Cijeruk, Kabupaten Bogor merupakan warga Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor.
Mayat laki-laki tersebut diketahui berinisial ASR yang berusia 19 tahun.
"Nama ASR, usia 19 tahun, warga Bogor Selatan," kata Kompol Nurahim saat dikonfirmasi TribunnewsBogor.com, Jumat (29/5/2020).
Setelah berhasil dievakuasi dari hutan lereng Gunung Salak, pada Kamis (28/5/2020) malam, pemuda yang diduga bunuh diri ini langsung diserahkan ke keluarganya malam itu juga.
"Kemarin langsung dibawa oleh keluarganya," kata Nurahim.
Diketahui, mayat ASR ini ditemukan di tengah rimbunnya hutan pinus lereng Gunung Salak, Kampung Cijulang, Desa Sukaharja, Kecamatan Cijeruk pada Kamis (28/5/2020) sore.
Mayat ini ditemukan dalam kondisi tergantung di bawah sebuah pohon dengan leher terikat tali serta mengenakan sweater coklat dan celana jins.
Mayat ini juga sudah mengalami pembusukan dan diperkirakan sudah tewas lebih dari 1 hari.