Traffic Update
Pagi Ini Jalan Raya Bambu Kuning Bojonggede Tersendat
Arus lalu lintas di Jalan Raya Bambu Kuning, Bojonggede, Kabupaten Bogor pagi ini tersendat, Kamis (22/10/2020).
Penulis: Yudistira Wanne | Editor: Vivi Febrianti
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOJONGGEDE - Arus lalu lintas di Jalan Raya Bambu Kuning, Bojonggede, Kabupaten Bogor pagi ini tersendat.
Pantauan TribunnewsBogor.com, Kamis (22/10/2020), pukul 09.15 WIB, laju kendaraan dari arah Jalan Raya Bojonggede menuju Citayam, tersendat.
Situasi dan kondisi yang sama terjadi pada arah sebaliknya.
Laju kendaraan dari arah Jalan Raya Citayam melintas di Jalan Raya Pabuaran menuju ke arah Bojonggede, tersendat.
Tersendatnya arus lalu lintas akibat betonisasi perbaikan jalan yang dilakukan di Jalan Raya Bambu Kuning.
Pengendara diimbau untuk tetap menjaga jarak aman antar kendaraan lantaran jalan yang berlubang tepatnya di Jalan Raya Pintu Air mengalami kerusakan yang cukup parah.
Sementara, pagi ini cuaca terpantau berawan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/jalan-raya-bambu-kuning-22102020.jpg)