Diberi Kado Pernikahan Berupa Handuk Harganya Segini, Pengantin Baru Ini Ngamuk di Medsos
Pengantin baru itu mengunggah ceritanya di Facebook, dengan menulis bahwa pernikahannya digelar eksklusif
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Seorang pengantin baru ini ngamuk hanya karena diberi kado pernikahan berupa handuk oleh sahabatnya.
Setelah itu, ia pun curhat di media sosial dan dikecam para netizen.
Pengantin baru itu mengunggah ceritanya di Facebook, dengan menulis bahwa pernikahannya digelar eksklusif dan memakan biaya besar untuk memuliakan para tamu.
Dia mengatakan, meski sahabatnya tahu betapa mahal biaya pernikahannya dan segala upaya persiapan, sang sahabat hanya memberinya dua handuk senilai sekitar 5 poundsterling (Rp 93.800) sebagai kado.
Dilansir dari Mirror pada Rabu (25/11/2020), mempelai yang diketahui berasal dari Australia itu menulis,
Baca juga: Masih Pengantin Baru, Nathalie Holscher Buat Pengakuan Mengejutkan, Sule Syok : Nggak Usah Disebutin
Baca juga: VIRAL Pengantin Wanita Tolak Diberi Emas dan Uang, Mas Kawinnya Cuma Seekor Ayam Panggang
"Halo semuanya, apakah ada yang pernah mendapat kado pernikahan di masa lalu yang menyedihkan?"
"Bagaimana Anda menghadapinya? Saya dan suami menggelar pernikahan yang sangat eksklusif, fokusnya adalah ke para tamu."
"Sahabat kami, suami, dan anak-anaknya tahu soal ini dan mereka memberi kami 2 handuk Kmart, dengan total nilai sekitar 10 dollar (Australia)."
"Ini sangat menyakitkan kami, karena itu sama seperti tamparan di wajah... kami tidak tahu bagaimana menyikapinya... ada saran?"
Baca juga: Pengantin Wanita Menjerit saat Malam Pertama, Syok Lihat Sosok Pria yang Tidur di Sebelahnya
Baca juga: Identitas Ratu Penipu Hollywood Asal Indonesia Dibongkar FBI, Peras Korban Diimingi Main Film Hits
Tetapi bukannya mendapat saran simpatik yang dia harapkan, orang-orang mengkritiknya dan menyebut si pengantin berpikir pendek dan tidak tahu terima kasih, sebagaimana diwartakan News.com.au.
Satu orang berkomentar, "Mungkin hanya itu yang mereka mampu? Bersyukurlah karena mereka ingin berada di sana untuk merayakan hari istimewa Anda, dan fokuslah pada niat baiknya daripada barang yang mereka sudah atau belum berikan."
Netizen kedua berkomentar, "Kamu serius? Ini bukan tentang apa yang kamu dapat darinya."
Beberapa orang menganggap handuk tidak masalah jadi kado.
" Handuk hadiah yang bagus.Siapa peduli berapa harganya. Sungguh orang yang berakal pendek."
Ada juga yang menyindir, "Ada saran? Ya, ucapkan terima kasih lalu diam."
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pengantin Baru "Ngambek" Cuma Dikado Handuk Saat Pernikahan", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/global/read/2020/11/28/151513770/pengantin-baru-ngambek-cuma-dikado-handuk-saat-pernikahan?page=all#page2.
Penulis : Aditya Jaya Iswara
Editor : Aditya Jaya Iswara
Download aplikasi Kompas.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
Android: https://bit.ly/3g85pkA
iOS: https://apple.co/3hXWJ0L
