Mayat dalam Plastik
BREAKING NEWS - Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Mayat Siswi SMA dalam Plastik
Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan bahwa pelaku berhasil ditangkap oleh Tim gabungan dari Satreskrim Polresta Bogor Ko
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Lingga Arvian Nugroho
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TENGAH - Setelah sepekan lebih akhirnya polisi menangkap pelaku pembunuhan siswi SMA berinisial DP yang ditemukan dalam kondisi tewas dengan kaki terikat dan dimasukan ke dalam plastik sampah atau trashbag di Jalan Raya Cilebut, Tanah Sareal, Kota Bogor pada 25 Februari lalu.
Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan bahwa pelaku berhasil ditangkap oleh Tim gabungan dari Satreskrim Polresta Bogor Kota.
"Alhamdulillah, atas kegigihan dan keuletan tim gabungan reserse, telah berhasil mengungkap kasus pembunuhan wanita dalam plastik hitam TKP Cilebut Tanah Sareal tanggal 25 Febuari 2021,"katanya dalam keterangan yang diterima TribunnewsBogor.com, Kamis (11/3/2021).
Baca juga: UPDATE Kasus Mayat Siswi SMA Dalam Plastik di Cilebut Bogor, Keluarga Berharap Segera Terungkap
Susatyo mengungkapkan pelaku ditangkap pada Rabu (10/3/2021) kemarin.
Saat ini polisi masih mendalami bukti dan kemungkinan ada tersangka lain dalam kasus tersebut.
"Terima kasih atas doa semua warga Kota Bogor, sehingga kasus ini cepat terungkap," ujarnya.
Mayat di Gunung Geulis
Sementara itu dilokasi terpiasah, identitas mayat perempuan misterius yang ditemukan di pinggir jalan kawasan Gunung Geulis, Desa Pasir Angin, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor akhirnya terungkap.
Korban diketahui bernama Elya Lisnawati (25) asal Kampung Tenggek, RT 03/01, Desa Cimande Hilir, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor yang berjarak sekitar 10 km dari lokasi penemuam mayat.
pembunuhan
siswi SMA
mayat dalam plastik
Jalan Raya Cilebut
Kapolresta Bogor Kota
Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro
AKP Susilo Triwibowo
Gunung Geulis
Kecamatan Megamendung
Elya Lisnawati
Update Kasus Pembunuhan Berantai di Bogor, Polisi Akan Periksa Kejiwaan Rian |
![]() |
---|
Sosok Rian Pembunuh Berantai di Mata Tetangga, Dikenal Baik dan Lebih Banyak Bergaul di Luar |
![]() |
---|
Ngaku Benci Perempuan Sampai Bunuh Siswi SMA dan Janda, Rian Bogor Ternyata Pernah Pacaran |
![]() |
---|
Nyali Rian Bogor Ciut Setelah Bunuh Siswi SMA, Seminggu Kemudian Habisi Janda : Sudah Gak Tahan |
![]() |
---|
Polisi Dalami Motif Rian Lakukan 2 Kali Pembunuhan, Sempat Mengaku Takut Kemudian Muncul Keberanian |
![]() |
---|