Kabar Duka
Tangis Anwar Fuady Lihat Pemakaman Anak Dekat Pusara Istri, Keinginan Terakhir Almarhum Diwujudkan
Kepergian anak Anwar Fuady ini hanya 3 hari setelah ibundanya wafat, pada Minggu (18/7/2021) kemarin
Penulis: Uyun | Editor: Vivi Febrianti
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Tanah kuburan istri Anwar Fuady belum kering, kini sang anak menyusul meninggal dunia.
Anak sulung aktor senior Anwar Fuady, Ferry Senapati meninggal dunia di RS Bhakti Asih Ciledug, Tangerang Selatan pada Rabu (21/7/2021) pukul 13.41 WIB.
Kepergian Ferry Senapati ini hanya 3 hari setelah ibundanya wafat pada Minggu (18/7/2021) kemarin.
Sebelum meninggal, keduanya sama-sama dinyatakan positif Covid-19.
Mereka juga punya penyakit penyerta yang membuat kondisinya memburuk hingga tak lagi mampu bertahan.
Isak tangis pun bergemuruh di pemakaman Ferry Senapati, di kawasan Ciledug Tangerang, Rabu (21/7/2021).
Orang yang mengumandangkan azan saat pemakaman bahkan suaranya sampai bergetar.
Pemakaman diketahui menggunakan protokol Covid-19, mulai dari keluarga hingga petugas pemakaman menggunakan APD lengkap.
Baca juga: 3 Hari Istri Meninggal, Anak Menyusul Wafat, Anwar Fuady Berusaha Tegar Lihat Makam Berdampingan
Disebutkan Anwar Fuady, makam sang anak sengaja berdampingan dengan makam ibundanya.
"Iya berdampingan dengan istri saya," kata Anwar Fuady.
FOLLOW:
Karena menurut Anwar Fuady, itu merupakan keinginan almarhum sendiri.
Sayangnya, Anwar Fuady tak bisa menghadiri langsung pemakaman anak tercintanya.
Ia hanya bisa melihat lewat video call dari menantu.
Diakui istri Ferry Senapati, ia tidak ingin sesuatu yang buruk terjadi pada Anwar Fuady.
Baca juga: Ini Sosok Putra Siregar, Kalahkan Raffi dan Atta, Pecahkan Rekor Berkurban 1100 Kambing