2.573 Warga Bojonggede Ambil BST di Kantor Desa
Pantauan TribunnewsBogor.com, penyaluran bantuan di halaman Kantor Desa Bojonggede, tidak ada penumpukan warga.
Penulis: Yudistira Wanne | Editor: Damanhuri
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOJONGGEDE - Penyaluran BST dan PKH di Desa Bojonggede, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Senin (2/8/2021), berlangsung tertib dan kondusif.
Pantauan TribunnewsBogor.com, penyaluran bantuan di halaman Kantor Desa Bojonggede, tidak ada penumpukan warga.
Staff Desa Bojonggede, Choerul mengatakan bahwa tertibnya penyaluran BST dan PKH itu tidak terlepas dari mekanisme yang diterapkan Pemerintahan Desa Bojonggede.
"Sebenarnya penerima BST ada 2.573 dan untuk penyalurannya kita kerja sama dari kantor pos ke TKSK Kecamatan dan perangkat Desa Bojonggede," ujarnya.
Lebih lanjut, Choerul memaparkan, penyaluran itu dibagi ke masing-masing RW agar tidak terjadi penumpukan ataupun kerumunan antrean.
"Nah penyalurannya kita bagi-bagi per RW masing-masing dan tidak ada kerumunan," tegasnya.
Choerul berharap agar bantuan yang diberikan Pemerintah dapat bermanfaat di tengah masih berlangsungnya pandemi Covid-19.
"Harapannya bantuan ini dapat membantu masyarakat yang memang terdampak PPKM dan pandemi Covid-19," tandasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/penyaluran-bst-dan-pkh-di-desa-bojonggede.jpg)