Pesan Terakhir Tuti untuk Yosef, Sempat Kedatangan Tamu di Malam Sebelum Amalia Terbunuh
Sang pengacara Rohman Hidayat juga mengungkap soal keberadaan Yosef di malam sebelum Tuti dan Amalia hingga adanya sosok tamu pada malam itu
Penulis: khairunnisa | Editor: Yuyun Hikmatul Uyun
Mendengar ke saksian dari saksi lain yang jumlahnya lebih dari satu, Rohman Hidayat yakin bahwa apa yang dikatakan Yosef adalah fakta.
"Jadi tidak hanya satu orang yang menyaksikan, ada beberapa orang di jam 06.00 ada di tempat tukang serabi ini. Menurut pemikiran saya, ada saksi yang melihat Pak Yosef pagi hari, Saya yakin alibi Pak Yosef ini ada saksi yang melihat," ujar Rohman Hidayat.
Lebih lanjut, Rohman Hidayat juga mengungkap soal keberadaan Yosef di malam sebelum Tuti dan Amalia.
Diakui Yosef, sebelum anak dan istrinya dibunuh, ia berada di rumah istri tua, di Desa Jalan Cagak.

Tinggal di rumah Tuti di tanggal 17 Agustus 2021, Yosef mengurai cerita.
"Kemudian di malam hari, tanggal 17 Agustus 2021 itu. Sebelum Pak Yosef keluar dari rumah, kurang lebih jam 20.00, almarhum Amel dan Tuti ada di luar rumah, kalau tidak salah melihat bulan purnama," ungkap Rohman Hidayat mengutip keterangan Yosef.
Di malam sebelum Tuti dan Amalia dibunuh, Yosef mengaku sempat kedatangan tamu.
Tamu tersebut adalah Deden, warga Desa Jalan Cagak yang juga jadi saksi pembunuhan.
Baca juga: Gara-gara Nasihat Teman, Pengantin Baru Nekat Habisi Istrinya, Rahasia Setelah Nikah Kini Terbongkar
Diceritakan Yosef, Deden juga sempat berbincang dengan Tuti dan Amalia di luar rumah.
Sebelum akhirnya Deden mengobrol dengan Yosef di dalam rumah.
"Pada saat itu Pak Yosef ada di dalam rumah dan mendengar ada yang menanyakan, ada yang ngobrol di luar, itu ternyata saksi Deden. Saksi Deden masuk, ngobrol dengan Pak Yosef sebentar. Sementara ibu Tuti dan Amel masih di luar," jelas Rohman Hidayat.
Tak lama, Yosef pun bergegas pergi menuju rumah istri mudanya.

"Ketika Pak Yosef dapat telepon dari ibu Mimin (istri muda), Pak Deden pulang, dan ibu Tuti dan Amel masuk ke rumah, Pak Yosef pun pamit ke mereka untuk ke rumah ibu Mimin," imbuh Rohman Hidayat.
Mengetahui sang suami pergi ke rumah istri muda, Tuti langsung menitipkan pesan terakhir sebelum Yosef meninggalkan rumah.