Tak Langsung Setuju Jadi Wali Nikah Ria Ricis, Deddy Mizwar: Takutnya Nanti Tidak Sah
Deddy Mizwar menceritakan bahwa dirinya diminta langsung oleh keluarga Ria Ricis, untuk tugas itu.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Deddy Mizwar mengaku tak langsung menerima saat diminta menjadi menjadi wali nikah Ria Ricis ,dalam pernikahannya dengan Teuku Ryan, Jumat (12/11).
Untuk diketahui, aktor senior dan mantan Wakil Gubernur Jawa Barat ini bertindak sebagai wali nikah bagi Ria Yunita, alias Ria Ricis, dalam akad nikah yang digelar di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Deddy Mizwar menceritakan bahwa dirinya diminta langsung oleh keluarga Ria Ricis, untuk tugas itu.
"Jadi Oki Setiana Dewi yang minta ke saya jadi wali nikah, karena kan ayah mereka (Oki dan Ria) sudah tidak ada. Jadi saya diminta walikan," kata Deddy Mizwar seusai acara pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Tak langsung menerima
"Saya tanyakan dulu mengenai keluarganya, apakah ada yang bisa menjadi wali. Setelah keluarga menjelaskan, oh ternyata tidak ada, ya saya terima jadi wali," sambungnya.
Menurut Deddy, aturan wali nikah itu tidak sepele karena akibatnya sangat besar.
"Karena kalau masih ada yang bisa menjadi wali, tapi tidak mau, begitu saya walikan pernikahannya Ria jadi tidak sah," kata Deddy menjelaskan.
Di luar soal aturan tadi, Deddy Mizwar menyatakan senang dilibatkan menjadi wali nikah Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Langgeng
"Ya alhamdulillah, pernikahan atau akad nikahnya berlangsung. Ya semoga lancar sampai maut memisahkan mereka," tandas Deddy Mizwar.
Sebbagaimana diberitakan sebelumnya, Deddy Mizwar menjadi wali nikah dari pihak Ria Ricis.
Aktor ini juga yang menikahkan Ria dengan Teuku Ryan.
"Wahai Teuku saudara Teuku Ryan, saya nikahkan dan kawinkan Ria Yunita binti Suryanto kepada engkau, yang wali nikah pamannya bapak Sudarto, dengan mas kawin emas logam mulia 100 gram, uang Rp 179.500.000, dan seperangkat alat salat tunai," ucap Deddy Mizwar di depan Teuku Ryan pada saat ijab qobul.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Mengapa Deddy Mizwar Tak Langsung Setuju Menjadi Wali Nikah Ria Ricis?
