Ada Peralihan Musim, Waspada Cuaca Ekstrem di Bulan Maret 2022
Cuaca buruk yang terjadi belakangan ini rata-rata berupa angin kencang yang mampu menumbangkan pepohonan.
Penulis: Naufal Fauzy | Editor: Vivi Febrianti
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CIBINONG - Cuaca ekstrem dalam beberapa terakhir terjadi di beberapa wilayah Bogor.
Cuaca buruk yang terjadi belakangan ini rata-rata berupa angin kencang yang mampu menumbangkan pepohonan.
Kasi Data dan Informasi BMKG Dramaga, Hadi Saputra mengatakan bahwa angin kencang yang terjadi ini dipicu faktor peralihan musim.
"Kalau untuk angin kencang dalam seminggu ini sudah terjadi, karena kan sekarang sebagian sudah mulai ke masa peralihan musim ke musim kemarau," kata Hadi Saputra saat dihubungi TribunnewsBogor.com, Senin (7/3/2022).
Di masa peralihan musim ini, kata dia, biasanya akan timbul awan kumulonimbus yang bisa menyebabkan angin kencang, petir, hujan lebat dalam waktu singkat hingga hujan es.
Hadi memperkirakan bahwa kondisi rawan cuaca ekstrim ini akan terus terjadi selama Maret 2022 ini.
Semua wilayah di Bogor, kata dia, berpotensi diterpa angin kencang di masa peralihan musim ini.
"Untuk wilayah (rawan) angin kencang hampir semua wilayah kena," kata Hadi.
Hadi mengimbau kepada masyarakat untuk menghindari tempat-tempat rawan seperti di bawah pohon dan papan reklame di saat cuaca buruk terjadi.