Buruh Cantik Dibunuh
SOSOK 3 Pembacok Buruh di Bekasi Masih ABG Labil, Kesal Tak Punya Lawan Tawuran, Iska Jadi Sasaran
Setelah penyelidikan, pelaku pembunuhan buruh cantik Iska Nurrohmah ini ternyata berjumlah 3 orang.
Penulis: Uyun | Editor: Damanhuri
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Akhirnya terkuak sosok pelaku pembacokan Iska Nurrohmah (21) yang tewas di Cikarang Bekasi.
Sebelumnya menurut keterangan saksi mata, jumlah pelaku ini adalah 2 orang yang sedang boncengan naik motor.
Namun setelah penyelidikan, pelaku pembunuhan buruh cantik Iska Nurrohmah ini ternyata berjumlah 3 orang.
Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Gidion Arif mengatakan, pelaku diamankan berkat kinerja tim penyidik usai mendapatkan laporan kejadian.
"Terungkapnya para pelaku pembacokan berkat kerja keras penyidik kami yang dibantu rekan-rekan Ditreskrimum Polda Metro Jaya," kata Gidion, Jumat (25/3/2022).
Hal yang sama juga diungkap Kanit Jatanras Satreskrim Polres Metro Bekasi Iptu I Gede Bagus Ariska.
"Awalnya kita sudah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), pak Kapolres Kombes Pol Gidion Arif Setyawan juga hadir di lokasi penemuan jenazah (Iska Nurrohmah)," tambah Iptu I Gede Bagus Ariska.
Usai olah TKP dengan mengumpulkan bukti CCTV dan saksi, akhirnya Gede berhasil mengetahui pelaku terduga pembacokan terhadap korban.
“Satu kali 24 jam kami sudah mengantongi identitas pelaku pembacokan terhadap korban (IN). Berbekal dari informasi itu kami berhasil meringkus pelaku,” ujar Gede.
Baca juga: INI Tampang Kedua Pembunuh Buruh Cantik Saat Ditangkap, Calon Kakak Ipar Iska Nangis : Alhamdulillah
Sosok 3 Pelaku
Lebih lanjut, Iptu I Gede Bagus Ariska mengungkapkan pelaku yang melakukan pembacokan terhadap korban (IN) pada saat kejadian itu berjumlah 3 orang.
Namun yang baru berhasil ditangkap sebanyak dua orang.
Satu di antaranya masih terhitung di bawah umur alias anak-anak, yakni inisial N (17).
Sedangkan pelaku kedua yang tertangkap adalah inisial MR (20).
FOLLOW:
Dia menjelaskan, terdapat satu orang pelaku berinisial AS alias Tile yang masih buron.
"Total pelaku ada tiga orang. Dua berhasil diringkus dan seorang lagi masih kami kejar,” ucap Gede.
"Mereka mengendarai sepeda motor berboncengan," paparnya.
Baca juga: Akhirnya Terungkap Motif Pembunuhan Buruh Cantik di Bekasi, Ternyata Bukan soal Cinta Segitiga
Motif dan Pengakuan Pelaku
Perihal motif pelaku pembunuhan Iska Nurrohmah ternyata bukan lantaran cinta segitiga.
Pelaku adalah kawanan ABG labil yang kerap tawuran di wilayah tersebut.
Iptu I Gede Bagus Ariska pun menjelaskan kronologi pembacokan Iska Nurrohmah yang berakhir pada sang korban meregang nyawa.
Disebutkan Gede, ketiga pelaku ini smaa sekali tidak mengenal korban Iska.
Awalnya, ketiga pelaku hanya berniat untuk berkeliling mencari musuh.
Mereka hendak mencari lawan untuk tawuran.
Namun niatan mereka gagal karena dibubarkan Tim Patroli Presisi.
Lantaran tak puas, tiga pemuda itu akhirnya melampiaskan kekesalan mereka pada Iska Nurrohmah yang sedang sendirian.
Hingga akhirnya peristiwa pembacokan itu menimpa Iska sekira pukul 05.30 WIB pada Selasa (22/3/2022).
“Saat kejadian para pelaku sempat berkeliling mencari musuh untuk tawuran. Niatnya gagal karena ada Patroli," ungkap Gede.
Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Gidion Arif Setyawan menegaskan, para pelaku yang ditangkap pasti akan dihukum setimpal dengan perbuatannya.
“Akan dihukum sesuai dengan Undang-undang yang berlaku,” tegasnya.
Baca juga: Pembunuh Iska Nurrohmah Berhasil Ditangkap, Sosok Pelaku Terkuak, Apa Motifnya?
Saksi Cuma Lihat 2 Pelaku
Sebelumnya, Iska diduga dibacok oleh dua orang pria.
Hendi (65), pemilik rumah tempat Iska Nurrohmah terkapar menjelaskan kronologi pembacokan tersebut.
Disebutkan Hendi, selepas sholat subuh, ia mendengar suara teriakan minta tolong.
Rupanya, korban dibacok oleh 2 orang pria yang menggunakan motor.
Tempat kejadian perkara (TKP) berada kurang lebih 80 meter dari kontrakan korban, sisi jalan merupakan lahan kosong dan dinding beton menjulang.
"Saya lagi di kamar mandi denger suara, 'tolong tolong, saya dibacok', terus saya keluar," papar Hendi, dikutip TribunnewsBogor.com dari TribunBekasi.
Kemudian, Timan pemilik warung di sebelah kosan Iska pun berusaha menolong korban.
Menurut Timan, ada 2 pria boncengan motor buru-buru kabur setelah membacok korban.
"Saya lihat ada dua orang boncengan bawa motor Beat tipe baru, saya enggak inget warna apa motornya, pelat nomornya juga enggak sempat lihat," kata Timan.
Pengendara motor Beat yang dilihat Timan, merupakan orang pertama yang melintas tepat setelah ia mendengar suara teriakan.
"Enggak pake helm bawanya kenceng, kenalpot asli dan lampu nyala, pake baju kaos garis-garis ada warna putihnya ada itemnya kaos lengan pendek.
Keliatanya dua duanya masih bocah tingginya kurang lebih sama," jelas dia.
Baca juga: Sahabat Tangisi Pemakaman Buruh Cantik, Polisi Duga Pembunuh Iska Orang Dekat, Benda Ini Jadi Bukti
Mendengar teriakan korban, seorang pria yang merupakan kekasih sekaligus tunangan korban berlari tergesa-gesa dari atas kosan.
"Habis korban teriak, ada cowok lari dari atas ke arah TKP. Saya kirain dia penghuni kos yang mau bantuin. Enggak tahunya cowok itu katanya mah tunangannya," katanya.
Menurut Hendi, korban sempat berdiri, lalu jatuh lunglai di pelukan sang kekasih.
"Lihat dia berdiri, masih hidup. Terus korban duduk, terus pacarnya datang," ujar Hendi.
Kepada sang kekasih, Iska Nurrohmah tak henti mengucapkan kata sayang, sayang.
"Sayang, sayang," ucap korban dengan nafas tersengal-sengal, dikutip saksi Hendi.
"Yang, bangun sayang," imbuh kekasih korban. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/tamtamtptapgnagasfd.jpg)