Semakin Lengkap, WhatsApp Kini Sediakan Fitur Polling, Begini Tampilannya
Menu lengkap yang berusaha disajikan WhatsApp semata-mata untuk memanjakan para penggunanya.
Ketika polling dilakukan di grup WhatsApp, pengguna harus memilih salah satu dari daftar opsi yang tersedia.
Setelah menentukan pilihan, mereka harus menekan tombol "vote".
Dengan demikian, hasil polling akan terlihat oleh anggota grup.
Kendati begitu, anggota grup tidak akan mengetahui pilihan masing-masing anggota.
Dirangkum dari Gizchina, fitur polling WhatsApp ini konon juga akan dienkripsi end-to-end.
Dengan demikian, tidak akan ada yang menengetahui detailnya termasuk perusahaan pemilik aplikasi WhatsApp.
Fitur polling WhatsApp masih dikembangkan oleh perusahaan.
Dengan begitu, belum diketahui bagaimana fitur ini berjalan dalam aplikasi dan dimana fitur tersebut bisa dijangkau pengguna.
Menurut WAbetainfo, WhatsApp sedang menguji fitur itu pada aplikasinya versi iOS.
Lebih rinci, fitur polling diuji coba pada aplikasi versi 22.9.0.70 (beta), sebagai versi WhatsApp terbaru saat ini.
Tak hanya iOS, fitur polling juga sedang dikembangkan WhatsApp untuk aplikasi versi Android.
Dengan begitu, fitur yang sama juga akan segera mendarat dalam versi beta untuk WhatsApp Android.
Kendati demikian belum diketahui kapan fitur ini akan mendarat dalam versi stabil.
Baca juga: Jangan di Capture, Kini Status WhatsApp Teman Bisa dengan Mudah Didownload, Begini Caranya
Mirip fitur polling di Telegram
Fitur polling dalam aplikasi percakapan instan sudah diadopsi lebih dahulu oleh Telegram sejak 2020.
Serupa dengan konsep polling lainnya, fitur polling di Telegram memungkinkan anggota grup untuk memilih opsi jawaban yang tersedia.
Jika fitur ini turut diadopsi oleh WhatsApp, maka aplikasi dengan miliaran pengguna ini menyusul kemampuan Telegram untuk memungkinkan pengguna menggelar jajak pendapat.