Bos Borneo FC Beri Kode Nomor 9, Marco Simic Segera Dilepas Persija Jakarta?
Teka-teki Marco Simic tetap bertahan di Persija Jakarta masih tanda tanya.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Teka-teki Marco Simic tetap bertahan di Persija Jakarta masih tanda tanya.
Sebab, hingga saat ini Simic dan Macan Kemayoran belum ada pembahasan kontrak kerja.
Spekulasi seputar calon klub baru striker asing Persija Jakarta, Marko Simic, terus bermunculan.
Meski belum ada kejelasan, Simic santer disebut-sebut akan didepak dari Persija musim depan.
Baca juga: Ini Sosok yang Kabarnya Akan Gantikan Marco Simic di Persija Jakarta, Udah Kasih Kode Begini
Sejumlah klub lantas dikaitkan dengan Marko Simic, termasuk tim promosi Persis Solo dan klub besar Liga 1, PSM Makassar.
Terbaru, Marko Simic dikaitkan dengan Borneo FC.
Spekulasi itu muncul lantaran unggahan bos Borneo FC, Nabil Husein.
Dilansir TribunWow, Nabil Husein dianggap memberi kode keras untuk mendatangkan Marko Simic.
Kode keras tersebut tampak pada cuitan Twitter pribadi Nabil Husein, @nabilhusein17, Senin (25/4/2022).
Nabil Husein awalnya mengunggah foto dirinya yang mengenakan seragam sedang bermain sepak bola
Nabil Husein menuliskan tagar nomor sembilan (#9) dan kata finisher (penyerang) pada kolom caption.
"Finisher #9 @BorneoSMR, manyala," tulis Nabil Husein.
Baca juga: Bos Borneo FC Beri Kode, Marco Simic Segera Tinggalkan Persija Jakarta?
Sepintas, tak ada yang 'wah' dari unggahan tersebut.
Bisa saja, Nabil Husein sedang bermain sebagai striker saat itu lantaran nomor punggung sembilan identik dengan striker atau penyerang.
Namun, sejumlah netizen mengaitkan unggahan itu sebagai kode akan mendatangkan Marko Simic.
Seperti yang diketahui, Marko Simic menggunakan nomor punggung sembilan di Persija Jakarta.
Spekulasi makin seksi lantaran Borneo FC sempat dirumorkan tertarik boyong Marko Simic.
Kesempatan Borneo FC untuk datangkan Marko Simic terbuka lebar.
Marko Simic mengalami masa sulit ketika membela Tim Macan Kemayoran di Liga 1 2021.
Bomber asal Kroasia tersebut dirumorkan akan hengkang dari skuad Persija Jakarta.
Rumor menyeruak di dunia maya menyusul diparkirnya Marko Simic oleh Persija Jakarta dalam tujuh laga terakhir di putaran kedua Liga 1 2021 secara beruntun.
Banyak warganet menilai, masa kejayaan Marko Simic di Persija Jakarta telah selesai.
Di satu sisi, Marko Simic diprediksi akan menjadi komoditi panas di bursa transfer jika dilepas Persija Jakarta.
Kendati usianya tak lagi muda, Marko Simic masih lihai dalam mengolah si kulit bundar dan siap menebar ancaman kepada lawan-lawannya.
Namun Borneo FC tampaknya harus gerak cepat jika ingin mendatangkan top skorer Liga 1 2018/2019 tersebut.
Baca juga: Terkuak Alasan Marco Simic Tak Dimainkan Disejumlah Laga, Pelatih Persija: Dia Sakit Pinggang
Mengingat, ada tiga kontestan yang kabarnya ingin mendatangkan Marko Simic, yakni PSM Makassar, RANS Cilegon FC dan Persis Solo.
Menarik dinantikan, apakah postingan Nabil Husein itu adalah kode Marko Simic merapat ke Borneo FC atau hanya sekedar iseng belaka.
Mengingat, Nabil Husein belum buka suara terkait postingannya tersebut.
Profil Lengkap Marko Simic
Dilansir Transfermarkt, berikut profil lengkap Marko Simic
Nama Lengkap : Marko Simic
Tanggal Lahir : 23 Januari 1988
Tempat Kelahiran : Pakrac, Kroasia
Usia : 34 Tahun
Tinggi : 1, 87 M
Kewarganegaraan : Kroasia
Posisi : Center Forward/Striker
Kaki : Kanan (Right)
Klub saat ini : Persija Jakarta
Bergabung : 28 Desember 2017
Kontrak Berakhir : 31 Januari 2023
Catatan Laga Marko Simic Tak Tampil dengan Persija Jakarta di Liga 1 2021
1. Pekan ke-29: Bali United vs Persija Jakarta
2. Pekan ke-30: Persija Jakarta vs Borneo FC
3. Pekan ke-31: Persikabo 1973 vs Persija Jakarta
4. Pekan ke-24 Laga Tunda: Persija Jakarta vs Madura United
5. Pekan ke-32: Persija Jakarta vs PSM Makassar
6. Pekan ke-33: Bhayangkara FC vs Persija Jakarta