Judika Akan Nyanyi 6 Lagu di Pernikahan Adik Jokowi dan Ketua MK, Lagu Pamer Bojo Direquest Mempelai
Penyanyi jebolan Indonesian Idol, Judika, akan menyumbangkan suaranya dalam pernikahan adik Jokowi dan Ketua MK
4. Bukan Rayuan Gombal
5. Thank You For Loving Me (Bon Jovi)
Baca juga: Kisah Cinta Ketua MK dan Adik Jokowi, Anwar Usman Ngaku Terpikat dengan Ketaatan Idayati pada Agama
Tak Ada Upacara Adat
Pengajian pra pernikahan adik Jokowi, Idayati dan Anwar Usman pada Rabu (25/5/2022).
Dani juga mengatakan terkait prosesi pernikahan Idayati dan Anwar Usman tidak ada upacara adat.
Ia mengungkapkan acara yang berlangsung hanya akad nikah.
“Besok itu rangkaian upacaranya hanya akad nikah. Tidak ada upacara adat apapun,” terang Dani.
Ia menambahkan, akad nikah yang dilangsungkan di Graha Saba Buana merupakan prosesi agama dan bukan upacara adat.
Namun, nuansa adat, kata Dani, akan diperlihatkan atau berusaha ditonjolkan melalui busana pengantin.

“Pak Anwar nanti menggunakan busana Jawa, kemudian Bu Idayati menggunakan kebaya. Tapi tidak dipaesi seperti pengantin muda,” ujarnya.
“Kemudian keluarga besar, kerabat dekat, keluarga inti semua menggunakan busana Kejawen (adat jawa),” imbuh Dani.
Sementara terkait konsep acaranya akan diiringi oleh gamelan sedangkan resepsi akan dimeriahkan oleh live band serta guest star, Judika.
Kemudian, master of ceremony (MC) akan membawakan acara dengan bahasa campuran antara Bahasa Jawa dan Indonesia.
Hal ini, kata Dani, agar para tamu yang hadir bisa memahami.