Putra Ridwan Kamil Kecelakaan

Ini Sosok Penyelamat Adik Eril yang Sempat Terseret Arus, Rasakan Kesedihan Peluk Erat Ridwan Kamil

Dalam caption foto, Ridwan Kamil juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terus mendoakan pencarian Eril.

Penulis: khairunnisa | Editor: Soewidia Henaldi
kolase Instagram
Ridwan Kamil dipeluk pria yang sempat selamatkan Zara, anak perempuannya 

Sebab saat putri Ridwan Kamil, Zara terseret arus bersama Eril, Heinrich lah yang menyelamatkannya.

Heinrich dikabarkan adalah sosok yang membantu adik perempuan Eril dan temannya untuk naik ke daratan.

Baca juga: Sosok Zara, Anak Ridwan Kamil yang Sempat Diselamatkan Eril Sebelum Hilang, Ingin Jadi Arsitek

Bertemu langsung dengan Ridwan Kamil, Heinrich iba.

Pria paruh baya yang mengenakan jaket hitam itu langsung memeluk Ridwan Kamil.

Heinrich langsung mengusap punggung dan bagian kepala belakang Ridwan Kamil seraya memberikan semangat.

Atas jasa Heinrich yang menyelamatkan anak perempuan Ridwan Kamil, pria asal Bern itu mendapatkan apresiasi dan ucapan terima kasih dari keluarga Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil dipeluk pria yang sempat selamatkan Zara, anak perempuannya
Ridwan Kamil dipeluk pria yang sempat selamatkan Zara, anak perempuannya (kolase Instagram)

Ridwan Kamil Minta Doa

Melalui laman media sosialnya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyampaikan kabar bahwa pencarian Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril (23), masih terus dilakukan.

"Mohon doanya, pencarian ananda Eril masih terus dilakukan. Semoga Allah SWT memudahkan ikhtiar ini. Aamiiin YRA," tulis Ridwan Kamil dikutip dari akun Instagramnya.

Baca juga: Jeritan Putri Ridwan Kamil Lihat Eril Hanyut di Swiss, Panggil Nama Kakak, Atalia Lari Susuri Sungai

Dalam caption foto, Ridwan Kamil juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terus mendoakan pencarian Eril.

"Dan terima kasih dari kami sekeluarga kepada semua yang sudah ikhlas mendoakan dan melaksanakan doa bersama. Semoga Allah membalas ketulusan hati anda semua. Jazakallah," tulis Ridwan Kamil.

Diketahui, sudah sampai hari kelima dinyatakan hilang, putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril (23), belum juga ditemukan.

Berbagai upaya telah dikerahkan oleh sejumlah pihak untuk menemukan Eril yang hilang terseret arus saat berenang di Sungai Aare, Swiss, Kamis (26/5/2022).

Postingan Ridwan Kamil ini pun langsung menuai beragam komentar dari sejumlah tokoh hingga netizen.

Mereka ramai-ramai mendoakan agar Eril segera ditemukan.

Baca juga: Terbayang Eril, Tangis Istri Ridwan Kamil Pecah saat Telusuri Aare, Mata Sembab Ditutupi Kacamata

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved