Doa Harian
Dzikir Sore Hari, Dijauhkan dari Gangguan Setan
Karena dengan berdzikir, manusia akan selalu ingat pada Allah SWT sehingga ia pun juga diingat (dirahmati) oleh Allah SWT.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Berikut bacaan dzikir-sore-hari' title=' dzikir sore hari'> dzikir sore hari agar terhindar dari godaan setan.
Dzikit menjadi salah satu medium mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Karena dengan berdzikir, manusia akan selalu ingat pada Allah SWT sehingga ia pun juga diingat (dirahmati) oleh Allah SWT.
Baca juga: Bacaan Dzikir Sore Hari, Lakukan Usai Shalat Magrib, Batin Terasa Tenang
Dzikir sore agar dijauhkan dari gangguan setan
Jika dzikir ini dibaca pada petang hari, maka juga akan mendapatkan manfaat seperti dijauhkan dari gangguan setan.
لاَ إِلَـهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ، لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرُ
Laa ilaha illallah wahdahu laa syarika lah, lahul mulku walahul hamdu wa huwa ‘ala kulli syai-in qodiir.
Dzikir sore membaca Sayyidul Istighfar
Dibaca sekali di sore atau malam, berikut bacaan dzikir sayyidul istighfar:
اَللَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّيْ لاَ إِلَـهَ إِلاَّ أَنْتَ، خَلَقْتَنِيْ وَأَنَا عَبْدُكَ، وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ، أَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ، أَبُوْءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ، وَأَبُوْءُ بِذَنْبِيْ فَاغْفِرْ لِيْ فَإِنَّهُ لاَ يَغْفِرُ الذُّنُوْبَ إِلاَّ أَنْتَ
Allahumma anta robbii laa ilaha illa anta, kholaqtanii wa anaa ‘abduka wa anaa ‘ala ‘ahdika wa wa’dika mas-tatho’tu. A’udzu bika min syarri maa shona’tu. Abu-u laka bi ni’matika ‘alayya wa abu-u bi dzambii. Fagh-firlii fainnahu laa yagh-firudz dzunuuba illa anta.
Artinya:
“Ya Allah, Engkau adalah Rabbku, tidak ada ilah yang berhak disembah kecuali Engkau, Engkaulah yang menciptakanku. Aku adalah hamba-Mu. Aku akan setia pada perjanjianku pada-Mu (yaitu aku akan mentauhidkan-Mu) semampuku dan aku yakin akan janji-Mu (berupa surga untukku). Aku berlindung kepada-Mu dari kejelekan yang kuperbuat. Aku mengakui nikmat-Mu kepadaku dan aku mengakui dosaku. Oleh karena itu, ampunilah aku. Sesungguhnya tiada yang mengampuni dosa kecuali Engkau.”
Baca juga: Bacaan Dzikir Sore Hari, Dijauhkan dari Ancaman Perbuatan Buruk
Dzikir sore membaca Ayat Kursi