Bu Dokter Tewas di Kontrakan
Kaget Lihat Bu Dokter Tewas di Kontrakan, Tetangga Terakhir Lihat Korban Pagi Hari: Pergi ke Warung
dokter wanita tewas di kontrakan Bogor sering mengajak makan bersama dan sempat ke warung pagi-pagi sebelum bunuh diri.
Penulis: Rahmat Hidayat | Editor: Vivi Febrianti
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Rahmat Hidayat
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR UTARA - Dokter kecantikan berinisial DBR (41) mengakhiri hidupnya di dalam kamar kontrakan Villa Citra Raya, Kelurahan Tegal Gundil, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, pada Senin (27/6/2022).
DBR (41) mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri.
Polisi Sektor (Polsek) Bogor Utara pun sudah membenarkan bahwa DBR mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri.
Polisi menemukan ciri-ciri umum dari seseorang yang gantung diri yakni lidah menjulur, luka lebam di leher, serta keluarnya cairan sperma.
R Prasetyo atau lebih dikenal Tito, tetangga sekaligus saksi dari tewasnya dokter kecantikan asal Jakarta di kamar kontrakannya, membeberkan sejumlah fakta.
DBR (41) menurut Tito merupakan warga asal Jakarta yang sudah hampir satu tahun menyewa kontrakan di wilayah tersebut.
DBR kata Tito, merupakan dokter kecantikan dan dokter umum yang membuka praktik di Kota Bogor maupun Kabupaten Bogor.
"Kalau saya kan suka ketemu juga. Dia ya hampir satu tahun belakangan ini di sini (kontrakan). Kalau asalnya ya dari Jakarta. Untuk praktiknya ada di Tegalega dan Ciomas. Saya juga pernah facial di praktiknya," kata Tito kepada TribunnewsBogor.com.
Baca juga: Kronologi Bu Dokter Tewas di Kontrakan Bogor, Suami Korban Telpon Tetangga, Cemas Ga Ada Kabar Istri
DBR (41) yang sudah tinggal satu tahun itu, sambung Tito, sering kali tinggal sendiri.
Namun, diakui Tito, DBR memang sudah mempunyai suami.
"Dia memang tinggal sendirian di sini. Makanya suaminya nyuruh cek dan ternyata sudah ngegantung," tambah Tito.
Tito pun membeberkan fakta lain sebelum DBR ditemukan tak bernyawa di dalam kamar kontrakannya.
"Dia sempat ke warung pagi-paginya. Kata orang sekitar," tambahnya.
DBR pun pada sehari sebelumnya, sempat mengunggah postingan bernuansa sedih.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/tewas-ilustrasi_20151116_101030.jpg)