Sempat Terkulai Lemas di Kursi Roda, Roy Suryo Akan Diperiksa Polisi Lagi, Langsung Ditahan?
Roy Suryo dijadwalkan bakal diperiksa di Polda Metro Jaya, Kamis (28/7/2022), setelah sebelumnya pernah terkulai lemas di kursi roda
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Tersangka kasus meme stupa Candi Borobudur, Roy Suryo dijadwalkan kembali diperiksa di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (28/7/2022).
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan pemeriksaan ini dilakukan dikarenakan pada pemeriksaan sebelumnya Roy Suryo sakit.
"Jadi pemeriksaan tanggal 28 nanti adalah lanjutan pemeriksaan yang tempo hari yang bersangkutan dipulangkan dengan alasan kondisi kesehatan," kata Zulpan di Polda Metro Jaya, Selasa (26/7/2022).
Pada pemeriksaan sebelumnya, tepat setelah ditetapkan sebagai tersnagka, Roy Suryo diketahui sempat terkulai lemas di kursi roda.
Kendati demikian, Zulpan menuturkan pihaknya belum memastikan akan menahan Roy Suryo setelah kondisi kesehatannya membaik.
Baca juga: Sedang Tidak Sehat, Polda Metro Jaya Jadwal Ulang Periksa Roy Suryo Sebagai Tersangka
Namun, kata dia, terkait apakah Roy Suryo ditahan atau tidak akan terjawab setelah pemeriksaan pada 28 Juli nanti.
"Ya nanti terjawab setelah diperiksa tanggal 28 ya, silakan nanti kita ikutin perkembangannya," ujar Zulpan.
Diberitakan sebelumnya, Polda Metro Jaya telah memeriksa Roy Suryo sebagai tersangka kasus penistaan agama gegara unggahan meme stupa Candi Borobudur yang diedit mirip Presiden Jokowi.
Dalam pemeriksaan selama hampir 12 jam ini, Roy Suryo tampak terkulai lemas.
Roy Suryo keluar dari ruang penyidik sekira pukul 22.15.
Mantan Menpora ini bahkan sempat duduk di kursi roda saking emasnya,
Saat menuruni tangga Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya pun, Roy Suryo harus dipapah dua tim kuasa hukumnya.
Tak hanya itu, tampak Roy begitu lemas dan harus dipapah menuruni tangga Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
Seusai menuruni tangga, Roy dipapah erat oleh dua orang tim kuasa hukumnya untuk menaiki mobil.
"Mohon maaf, ya. Biarin Pak Roy istirahat dulu, mohon doanya," kata kuasa hukum Roy Suryo, Pitra Romadoni setelah Roy masuk ke dalam mobil, Jumat (22/7/2022).
Baca juga: Alasan Roy Suryo Tidak Ditahan Polda Metro Jaya, Ada Kaitannya dengan Kursi Roda
