Penutupan Rakernas di Kota Padang, Bima Arya Persembahkan Pawai Budaya Nusantara
Wali Kota Bogor, Bima Arya selaku Ketua Dewan Pengurus APEKSI menyelenggarakan Rapat Pleno dan Penutupan Rakernas hingga Pawai Budaya Nusantara.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Usai lakukan banyak kegiatan Apeksi selama tiga hari di Kota Padang, Bima Arya selenggarakan penutupan Rakernas, Selasa (09/08/2022)
Tak hanya bahas penutupan Rakernas Apeksi, Bima Arya selaku Ketua Dewan Pengurus APEKSI juga lakukan Rapat Pleno.
Rapat Pleno dan penutupan Rakernas Apeksi ini juga dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri yakni Tito Karnavian.
Mengutip dari akun instagram @bimaaryasugiarto, terlihat Bima Arya yang sedang berjalan bersama Tito Karnavian.
Wali Kota Bogor, Bima Arya juga mengabadikan momen ketika Tito Karnavian sedang berbicara di atas mimbar.
Bima Arya persembahkan Pawai Budaya Nusantara sebagai penutup acara di Kota Padang.
Terlihat Bima Arya yang sedang digandeng oleh sang istri, Yane Ardian, dengan menggunakan pakaian yang berwarna senada.
Baca juga: Sepedaan di Kota Padang, Bima Arya Gagal Fokus Lihat Ada Rendang Bogor, Berakhir Ikutan Masak
Dalam acara Pawai Budaya Nusantara, Bima Arya juga sempat memberikan sambutan sebelum acara tari-tarian hingga pembawaan bendera dimulai.
"Izinkan kami wali kota seluruh Indonesia mengucapkan terima kasih kepada warga Kota Padang, untuk 3 hari yang luar biasa dan malam ini Apeksi mempersembahkan pesona budaya nusantara yang luar biasa untuk kebersamaan kita sebagai bangsa bersama dalam keberagaman," ucap Bima Arya.
(Tribunners/Imelia Noviani)
Yane Ardian
Tito Karnavian
Rapat Pleno
Rakernas
Pawai Budaya Nusantara
Menteri Dalam Negeri
Kota Padang
Ketua Dewan Pengurus APEKSI
Bima Arya
Apeksi
@bimaaryasugiarto
Sepedaan di Kota Padang, Bima Arya Gagal Fokus Lihat Ada Rendang Bogor, Berakhir Ikutan Masak |
![]() |
---|
Jelang Rakernas APEKSI 2022, Bima Arya Lantik Ketua dan Pengurus ALTI Sumatera Barat |
![]() |
---|
Ketua APEKSI Bima Arya Minta Pusat Sama-sama Berkomitmen Sempurnakan Peraturan yang Rugikan Pemda |
![]() |
---|
Launching City Expo Apeksi di Padang, Bima Arya Nyanyi Bareng Sesama Wali Kota |
![]() |
---|
Semangat Nyanyi Lagu Favorit Semasa Kecil, Bima Arya Singgung Anak Muda Lebih Hapal Lagu Kpop |
![]() |
---|