Kabar Artis
Syok Dengar Kasus KDRT Billar dan Lesty, Mama Amy Ungkap Bunda Baby L Masih Ogah Dijenguk Gegara Ini
Ibunda Raffi Ahmad, Mama Amy tampak ikut berkomentar soal kasus KDRT yang dilakukan Rizky Billar terhadap Lesty Kejora yang kini masih enggan dijenguk
Penulis: Siti Fauziah Alpitasari | Editor: Damanhuri
Seorang sumber menyatakan Lesti dalam kondisi lemas.
"Kondisinya lemah banget, Dede (Lesti Kejora-Red) tidak mau makan," kata seseorang yang enggan disebutkan namanya kepada awak media, Jumat (30/9/2022), sebagaimana diberitakan Tribunnews.com.
Tak hanya itu, sumber ini menyebut Lesti juga mengalami cedera pada kerongkongan.
Baca juga: Disebut Cedera Kepala Akibat KDRT, Lesty Kejora Ditangani Langsung Tiga Dokter Spesialis
"Kerongkongannya bergeser," lanjutnya.
Terkait kabar cedera pada kerongkongan ini, pengacara keluarga Rizky Billar dan Lesti Kejora, Sandy Arifin belum bisa mengonfirmasikannya.
"Aku belum ketemu, ya. Masih ngobrol sama bapak dan ibunya," kata Sandy Arifin saat dihubungi awak media, Jumat (30/9/2022).
Kepala Seksi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi juga belum mendapatkan hasil lengkap dari visum sang biduan.
Sehingga pihaknya belum bisa memastikan soal kabar kerongkongan Lesti Kejora bergeser.
Reaksi orang tua Lesti
Setelah Lesti Kejora mengalami KDRT, orangtua Lesti pun langsung datang dari Cianjur.
Hal itu disampaikan kuasa hukum keluarga Lesti Kejora dan Rizky Billar, Sandy Arifin.
Kendati begitu kedua orangtua Lesti belum mau buka suara terkait kejadian tersebut.
"Mereka sementara ini belum banyak bicara," kata Sandy Arifin saat dihubungi awak media, Jumat (30/10/2022), sebagaimana diberitakan Tribunnews.com.

Sebab saat ini orangtua Lesti hanya ingin memikirkan kondisi putrinya yang masih menjalani perawatan.