Liga 1 2023

Bikin Kejutan di Persija Jakarta, Aji Kusuma Mulai Dapat Tempat dari Thomas Doll

Persija Jakarta menorehkan hasil positif dalam lanjutan kompetisi Liga 1 2022/2023 pekan ke-20.

Editor: Yudistira Wanne
Istimewa
Hanif Sjahbandi (kiri) sedang merayakan gol yang dicetak Aji Kusuma (kanan) untuk Persija Jakarta dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 25 Januari 2023. 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Persija Jakarta menorehkan hasil positif dalam lanjutan kompetisi Liga 1 2022/2023 pekan ke-20.

Bermain di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, tim berjuluk Macan Kemayoran mampu menang 4-2 atas PSM Makassar.

Kemenangan Persija Jakarta itu tak terlepas dari aksi penyerang barunya yakni Aji Kusuma.

Pemain yang baru memperkuat Persija pada putaran kedua itu sukses membobol gawang PSM pafa menit ke-36 dan 54.

Baca juga: Tak Maksimal Saat Jumpa Persis Solo, Ryan Kurnia Janji Gacor Ketika Persikabo 1973 Bertemu Persija

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll sampai terpesona dengan Aji Kusuma sejak sesi latihan.

Oleh karena itu ia percaya Aji turun sebagai starter dalam laga lawan PSM.

"Saya juga senang Aji cetak gol. Dia pertama main sebagai starter dan setiap pemain yang tampil sebagai starter pasfi ada resiko," ujar Thomad Doll.

"Tapi Aji naluri golnya sudah bagus dalam latihan juga. Jadi saya senang," tambahnya.

 

 

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved