PT Ninetology Jadi Mitra Jakarta E-Prix Esports Championship 2023, Kasih 1 Motor Listrik Buat Hadiah
Sebagai mitra sponsor, PT Ninetology memberikan satu unit motor listrik ENINE sebagai hadiah untuk pemenang Jakarta E-prix Esports Championship 2023.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - PT Ninetology menjadi salah satu mitra sponsor event tahunan yaitu Jakarta E-prix Esports Championship 2023.
Willson Wirawan Direktur Utama PT Ninetology Indonesia menyampaikan, dalam event ini PT Ninetology memberikan satu unit produk unggulannya yaitu motor listrik ENINE sebagai hadiah untuk pemenang Jakarta E-prix Esports Championship 2023.
“Tujuan dari kami mendukung event ini untuk dapat memberi wawasan bahwa motor listrik ENINE mempunyai kualitas tinggi dengan Harga terjangkau se Indonesia," kata Willson Wirawan selaku Direktur Utama PT. Ninetology, Senin 29 Mei 2023
Peserta mengikuti Competition Simulator mobil Balap E-PRIX di SCBD Weekland, Jakarta Selatan, Sabtu (27/5/2023).
Kejuaraan ini untuk meriahkan balap mobil listrik Formula E di Ancol 3-4 Juni 2023.
Puncak kejuaraan balap virtual sudah dimulai pada hari ini yang berjumlah 40 pembalap simulator dari seluruh Indonesia, telah berjuang keras untuk mendapatkan tempat di babak final.
Dalam ajang ini, 40 pembalap memperebutkan hadiah dengan total sebesar 100.000.000.
“Semoga menjadi hal yang bermanfaat untuk para pemenang hadiah dari kami yaitu satu unit motor listrik merek ENINE “jelas Wilson
Jakarta E-Prix Esports Championship telah mencapai tonggak bersejarah dengan suksesnya penyelenggaraan 4 ronde balap virtual sebelumnya.
Acara ini telah menggunakan beragam sirkuit yang ikonis, termasuk Sirkuit Senayan, Medan Merdeka, SCBD, dan AGI Jakarta International ePrix Circuit.
Sementara itu, mobil yang digunakan pada simulator ini merupakan mobil Formula Blue yang dibuat oleh tim JMX Phantom selaku penyelenggara, yang dimana memiliki spesifikasi mesin serupa dengan Formula E
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/hadiah-PT-Ninetology.jpg)