Begal di Jakarta Tewas Ditabrak Truk, Pelaku Panik Sempat Diteriaki Korbannya hingga Dikejar Massa
Polisi lalu mendapati seorang pria tergeletak tak bernyawa dengan kondisi tubuh dipenuhi bekas cetakan ban mobil. Diduga pria tersebut tewas tertabrak
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Seorang begal di Jakarta tewas tertabrak mobil turk saat melarikan diri dari kejaran massa.
Sebelumnya, begal tersebut beraksi dengan 2 pelaku lainnya.
Peristiwa itu terjadi di flyover Jalan Jampea, Koja, Jakarta Utara, Senin (3/7/2023) dini hari tadi.
Kapolsek Koja AKP Anak Agung Putra Dwipayana menuturkan, pelaku begal itu tewas di jalanan usai bersama dua rekannya menodong seorang warga menggunakan celurit.
Agung menjelaskan, kejadian ini bermula saat tiga pelaku membegal seorang pria di Jalan Lorong 21, berdekatan dengan flyover Jalan Jampea.
Sekitar pukul 1.30 WIB, ketiga pelaku yang berboncengan dengan satu unit motor menodong korban menggunakan celurit.
"Korban diancam dengan menggunakan senjata tajam untuk menyerahkan barang berharganya," ucap Agung di Mapolsek Koja.
"Namun, karena korban dapat menghalau akhirnya teriak menyampaikan ada begal akhirnya masyarakat sekitar mengejar pelaku," papar Kapolsek.
Ketiga pelaku yang aksinya diketahui warga langsung berupaya melarikan diri.
Para pelaku pun meninggalkan motor yang mereka bawa dan sebilah celurit yang dipergunakan untuk menodong korban.
Ketiga pelaku itu melarikan diri dengan cara berpencar.
Ada yang kabur ke arah pelabuhan, ada yang berlari ke arah flyover.
Polisi yang menerima laporan soal adanya pembegalan langsung mendatangi TKP.
Baca juga: Cerita Korban Begal di Jalan Sholeh Iskandar Bogor, Sempat Lempar Kunci Motor hingga Pasrah Ditodong
Polisi lalu mendapati seorang pria tergeletak tak bernyawa dengan kondisi tubuh dipenuhi bekas cetakan ban mobil.
Diduga pria tersebut tewas tertabrak mobil ataupun truk trailer yang melaju di flyover.
Bongkar Niat Jahat Suami Mpok Alpa Soal Warisan, Kakak Almarhumah Sinis: Harta Enggak Dibawa Mati |
![]() |
---|
Biasa Jadi Motivator, Dwi Hartono Siapkan Rayuan Sadis untuk Kepala Cabang Bank BUMN Ilham Pradipta |
![]() |
---|
Belum Menyerah, Andre Taulany Gugat Cerai Untuk Keempat Kalinya, Erin Curigai Sosok Ini Jadi Pemicu |
![]() |
---|
Jumlah Uang Milik Motivator untuk Culik Kepala Cabang Bank BUMN, Ternyata Hartono Ikut Jemput Ilham |
![]() |
---|
Klarifikasi Suami Tasya Farasya Soal Isu Perceraian, Ahmad Assegaf Tertawa: yang Bikin Cerita Siapa |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.