Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Menang Dramatis Lawan Celta Vigo, FC Barcelona Comeback Dalam 10 Menit, Joao Cancelo Jadi Pahlawan

Kemenangan dramatis FC Barcelona terjadi saat pertandingan melawan Celta Vigo semalam. Laga yang berlangsung di Estadi Olimpic Lluis Companys pada

Penulis: Reynaldi Andrian | Editor: Reynaldi Andrian Pamungkas
Istimewa via Twitter @FCBarcelona
Pemain baru FC Barcelona, Joao Cancelo yang bermain di posisi bek kiri sedang merayakan gol kemenenangannya saat melawan Celta Vigo dalam lanjutan pertandingan La Liga 2023/2024 di Estadi Olimpic Lluis Companys Sabtu (23/9/2023) 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - FC Barcelona kembali meraih kemenangan pada pertandingan pekan keempat La Liga 2023/2024.

Kemenangan dramatis FC Barcelona terjadi saat pertandingan melawan Celta Vigo semalam.

Laga yang berlangsung di Estadi Olimpic Lluis Companys pada Sabtu (23/9/2023) pukul 23.30 WIB itu tercipta 5 gol.

Blaugrana menang 3-2 atas Celta Vigo.

Gol kemenangannya pun dicetak pada menit-menit akhir pertandingan.

Namun, dalam pertandingan FC Barcelona lagi-lagi pemain barunya menjadi sorotan.

Kali ini adalah Joao Cancelo pemain yang berposisi di baris pertahanan FC Barcelona.

Bek kiri asal Portugal itu berhasil mencetak gol kemenangan FC Barcelona di menit akhir.

Bahkan, Blaugrana hanya membutuhkan waktu 10 menit untuk membalikan kedudukan.

Di awal pertandingan, FC Barcelona sudah kebobolan oleh gol Larsen di menit ke-19.

Kedudukan 0-1 itupun bertahan hingga peluit babak pertama.

Lalu, di awal babak kedua, FC Barcelona malah kembali kebobolan oleh Douvikas pada menit ke-76.

Selama 25 menit Celta Vigo berhasil mengungguli FC Barcelona di Estadi Olimpic Lluis Companys.

Baca juga: Fantastis ! Ini Daftar Nama Pemain Termahal FC Barcelona 2023, Didominasi Oleh Talenta Muda

Namun, memasuki 10 menit peluit panjang, FC Barcelona ternyata berhasil bangkit.

Pada menit ke-81, Robert Lewandowski mencetak gol untuk Blaugrana.

Gol itu teryata menjadi titik balik dan mendongkrak semangat serta mental pemain FC Barcelona.

Benar saja, pada menit ke-85 penyerang Timnas Polandia itu kembali mencetakan gol keduanya.

Kedudukan pun seri 2-2.

Tetapi, tak butuh waktu lama, di penghujung pertandingan Gelandang muda FC Barcelona, Gavi memberikan umpan matang ke dalam kotak penalti Celta Vigo.

Ternyata, umpannya itu disambut oleh Joao Cancelo yang sambil berlari dalam penjagaan ketat pemain Celta Vigo.

Pada menit ke-89 Joao Cancelo memanfaatkan peluang tersebut dengan maksimal dan menjadi gol kemenangan FC Barcelona.

Dalam pertandingan ini, pelatih FC Barcelona Xavi Hernandez sangat mempercayai para pemainnya.

"Kami percaya sampai akhir" kata Xavi Hernandez setelah menang comeback lawan Celta Vigo dalam website resminya.

Kini, FC Barcelona menduduki puncak klasemen sementara La LIga 2023/2024 denga perolehan 16 poin.

Untuk pertandingan selanjutnya Blaugrana akan bertandang melawan Mallorca dalam lanjutan La Liga pada Rabu 27 September 2023 besok.

Baca juga: Susul Alejandro Blade, Manager FC Barcelona Xavi Hernandez Bakal Latih Tim Blaugrana Hingga 2025

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved